SuaraSumut.id - Kecelakaan maut merenggut nyawa seorang anggota polisi Bripka Wiwin Afriandi (37) yang bertugas di Polres Serdang Bedagai (Sergai).
Insiden ini terjadi di jalan Desa Suka Damai, Kecamatan Sei Bamban, Serdang Bedagai, Sumatera Utara (Sumut), pada Selasa 22 Agustus 2023.
Kanit Laka Satlantas Polres Sergai Ipda Julpan Purba mengatakan, kejadian bermula ketika korban yang mengendarai sepeda motor melintas dari arah Tebing Tinggi menuju Polres Sergai.
"Korban mau berangkat dinas," katanya dikonfirmasi SuaraSumut.id, Rabu (23/8/2023).
Sesampainya di lokasi kejadian, korban yang menaiki motor hendak menyalip truk yang berada di depannnya. Saat sedang mendahului truk dari lajur kanan, tiba-tiba satu unit mobil pikap datang dari arah berlawanan.
Kedua kendaraan pun bertabrakan secara keras. Korban pun terhempas dan mengalami luka mengenaskan.
"Diduga korban mendahului, tiba-tiba terperogok (mobil pikap dari arah depan)," ungkapnya.
Personel Satlantas Polres Sergai yang mendapat informasi kemudian turun ke lokasi, melakukan olah TKP dan mengevakuasi korban.
"Untuk sopir mobil pikap juga kita minta keterangan," katanya.
Baca Juga: Seru Banget! Kolaborasi McDonald's dan Pokemon Go Hadirkan Pengalaman Menarik untuk Pelanggan
Kontributor : M. Aribowo
Tag
Berita Terkait
-
Pemotor yang Kecelakaan di Lenteng Agung Tidak Dapat Uang Santunan, Ini Alasannya
-
Gak Kapok Ada Kecelakaan! Pemotor Masih Bandel Lawan Arus di Lenteng Agung, Polisi Pasang e-TLE Mobile
-
Breaking News: Pesawat Kargo Jayawijaya Air Kecelakaan di Wamena karena Ban Bocor
-
Tes Urine Sopir Truk Negatif Narkoba, Polisi Sebut Kecelakaan di Lenteng Agung Gegara Motor Lawan Arus
-
Viral Warga Jarah Susu dari Truk Kecelakaan, Awas Bisa Dipenjara Sembilan Tahun
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet