SuaraSumut.id - Meski sempat melarikan diri, pelaku pencurian mobil yang sedang dipanaskan di Komplek Abadi Palace, Jalan Abadi, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, akhirnya ditangkap.
Pelaku bernama Efan (28) ditangkap personel Satreskrim Polrestabes Medan di lokasi persembunyiannya di kawasan Jalan Letda Sujono Medan. Saat disergap, polisi menembak kaki pelaku karena melawan.
"Pelaku berusaha kabur dan melakukan perlawanan," kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa, Kamis (21/9/2023) malam.
Usai melumpuhkan pelaku, kata Fathir, polisi lalu memboyongnya ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan guna mengangkat peluru yang bersarang di kakinya.
Fathir menerangkan dari pemeriksaan terungkap kalau pelaku sudah lima kali melakukan aksi pencurian. Di mana dua kali di wilayah Percut Sei Tuan dan tiga kali di kawasan Sunggal. Bukan hanya mobil, pelaku juga mencuri handphone dan sepeda.
Setiap beraksi, pelaku berjalan kaki mengintai barang berharga di rumah warga. Begitu situasi sepi, pelaku langsung melancarkan aksinya.
"Dari pemeriksaan, tersangka positif narkoba menggunakan sabu. Hasil kejahatannya ini digunakan untuk membeli narkotika," ungkap Fathir.
Pelaku belum sempat menjual mobil korban. Saat membawa kabur mobil, pelaku menabrak trotoar di Jalan Asrama Kecamatan Medan Helvetia.
Saat kecelakaan terjadi, pelaku sempat pingsan. Warga yang tidak mengetahui kalau Efan maling mobil lalu membawanya ke rumah sakit terdekat.
Baca Juga: Demokrat Resmi Dukung Prabowo, Airlangga Ungkap Penentuan Cawapres Tinggal Tunggu Waktu
"Pelaku merupakan spesialis pencurian yang masuk ke kompleks perumahan. Dia melihat kelalaian korban," katanya.
Sebelumnya, pemilik mobil Faisal menceritakan aksi pencurian ini terjadi saat mobil sedang dipanaskan di depan rumahnya.
"Setiap pagi biasa di komplek ini kan biasa kita panasin mobil," katanya.
Saat mobil sedang dipanaskan, Faisal mengatakan tiba-tiba pelaku datang berjalan kaki ke dalam komplek perumahan. Satpam yang berjaga bahkan tidak curiga dengan gerak-gerik pelaku.
Alhasil, pelaku dengan mudahnya membawa kabur satu unit mobil yang sedang dipanaskan dari dalam rumah.
"Tahu-tahu, mobilnya kok bisa mundur, kok mundur terus, mutar ya. Itulah dibilang maling-maling sesuai dengan rekaman CCTV, Satpam ngejar, tapi sampai sejauh ini gak dapat katanya, mobilnya raib dibawa," kata Faisal.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Berapa Tinggi Ole Romeny? Makin Santer Bergabung Timnas Indonesia Usai Terlihat di SUGBK
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
-
Lowongan Kerja Host Live Olshop di Medan
-
Siapa Ryan van de Pavert? Pemain Keturunan Medan-Surabaya, Main di Ajax Amsterdam Bareng Anak Rafael van der Vaart
-
Striker Berdarah Medan Eligible Jadi Finisher Mematikan Timnas Indonesia, Dijamin Anti Gagal!
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Kasus Judi Online Naik di Sumut Naik 300 Persen, Ahmad Sahroni Minta Kapolda Fokus Pemberantasan: Kasihan yang Main!
-
Libur Nataru Makin Lancar! Tol Sibanceh Seksi 1 Dibuka Fungsional 25 Km
-
Pilkada 2024 Aceh Barat Daya Memanas? Dandim: Cuma di Media Sosial!
-
Soal Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya: Potret Amburadulnya Kinerja Edy Rahmayadi
-
Representasi Anak Muda, 234 SC Dukung Bobby-Surya Menang di Pilgub Sumut 2024