SuaraSumut.id - Seorang pria berinisial ADCG (25) warga Tanjung Balai, Sumatera Utara, yang diduga terlibat pencurian motor di parkiran hotel ditangkap Unit Reskrim Polsek Datuk Bandar.
Kapolsek Datuk Bandar AKP Rekman Sinaga mengatakan pelaku ditangkap di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Sijambi pada Senin 23 Oktober 2023 malam.
"Yang bersangkutan ditangkap karena melakukan pencurian motor di parkiran hotel," katanya, Rabu (25/10/2023).
Rekman mengatakan awalnya pelapor Nurlina Panjaitan (40) mendapat informasi dari anaknya Dara Aulia Manurung pada Sabtu 21 Oktober 2023. Sang anak mengatakan bahwa sepeda motor Honda Beat miliknya telah hilang di parkiran Hotel Suranta.
"Pelapor kemudian datang ke Polsek Datuk Bandar untuk membuat laporan polisi," ujarnya.
Petugas kepolisian yang mendapat laporan kemudian melakukan penyelidikan dan mengamankan pelaku. Selain itu petugas juga mengamankan barang bukti motor Honda Vario yang digunakan pelaku saat beraksi.
"Saat diinterogasi pelaku mengaku melakukan pencurian bersama temannya inisial P alias O," ungkapnya.
Petugas kemudian mencari keberadaan O berikut motor yang dicuri, namun tidak ditemukan. Pelaku dan barang bukti kemudian dibawa ke Polsek Datuk Bandar guna penyelidikan lebih lanjut.
Baca Juga: Tantangan Mentan Amran: Harga Beras Hingga Cabai Masih Mahal
Berita Terkait
-
Nekat Curi Motor untuk Beli Mas Kawin, Pelaku Pencurian di Surabaya Menikah di Kantor Polisi
-
Curi Motor dari Parkiran Penginapan di Tanjung Balai, Empat Pelaku Dibekuk Polisi
-
Pria di Medan Nekat Curi Motor dan HP untuk Main Judi Online, Nasibnya Berakhir Tragis
-
Tertangkap Basah Curi Motor Warga Palembang, Pelajar Tewas Diamuk Massa
-
Linglung hingga Dikira Mau Curi Motor, Pria Penderita Epilepsi di Cakung Dianiaya Sampai Kejang
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
4 Cara Memilih Outfit yang Tepat Sesuai Warna Kulit
-
18 Sekolah Terdampak Bencana di Aceh Belajar di Tenda
-
Telkomsel Pulihkan Jaringan di Desa Pulo Gelime Aceh
-
Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Pekerja Wanita, Diancam Tak Digaji dan Dipaksa Tetap Kerja 15 Tahun
-
3 Pilihan Motor Matic yang Siap Hadapi Banjir