SuaraSumut.id - Polisi mengamankan ribuan bungkus rokok ilegal saat melakukan razia di jalur Medan-Berastagi, tepatnya di daerah Sibolangit, Deli Serdang, Sumatera Utara.
Ribuan bungkus rokok ilegal ini ditemukan dari dalam sebuah mobil mewah yang melintas di lokasi. Rokok ini dibawa dari Dairi dengan tujuan ke Kota Medan.
Kasat Narkoba Polrestabes Medan AKBP Jhon Rakutta Sitepu menjelaskan, awalanya petugas menggelar razia dengan sasaran narkoba di perbatasan Deli Serdang- Karo.
"Mobil yang dikendarai seorang pria paruh baya dihentikan petugas saat melaju dari arah Kabupaten Karo menuju Medan. Kemudian dilakukan pemeriksaan menyeluruh sama seperti kendaraan lain, mulai dari surat-surat kendaraan, hingga muatan kendaraan," katanya, Senin (30/10/2023).
Saat dilakukan pemeriksaan, pengendara mobil terlihat melakukan gerak-gerik yang mencurigakan, mulai dari mempersulit petugas yang hendak membuka bagasi mobil, hingga menyebut jika barang yang dibawa merupakan barang yang hendak ditukar di kota Medan.
"Kecurigaan petugas membuahkan hasil, usai petugas menemukan ribuan bungkus rokok yang diduga illegal, tersusun dalam beberapa dus besar di bagian bagasi belakang mobil," ujar Jhon.
"Kita duga rokok ini illegal karena tidak ada pita cukainya. Tentu ini masih kita dalami, untuk kita cari darimana rokok ini berasal. Ini masih tahap awal, jadi untuk pengemudi statusnya masih sebagai saksi,” sambungnya.
Kasat mengatakan kepolisian agar gencar menggelar razia narkoba di berbagai titik ruas jalan di Medan sekitarnya dengan menghentikan laju kendaraan, melakukan penggeledahan badan dan tes urine.
Berita Terkait
-
Bea Cukai Ungkap Beragam Motif Peredaran Rokok Ilegal
-
Bea Cukai Aceh Gagalkan Peredaran Rokok Ilegal
-
Anak Buah Sri Mulyani Serok 100 Juta Lebih Batang Rokok Ilegal
-
Marak Ditemukan Rokok Ilegal di Kalbar, Negara Alami Kerugian Hingga Rp1,7 Miliar
-
Pakai Rekening Orang Lain, Andhi Pramono Diduga Terima Aliran Uang Peredaran Rokok Ilegal
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh