SuaraSumut.id - Maraknya aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Medan, Sumatera Utara (Sumut), sangat meresahkan. Meski sudah memasang kunci ganda, namun tidak menjamin kendaraan aman.
Seperti yang dialami Rifki Warisan yang merupakan Wakil Ketua PWI Sumut. Satu unit sepeda motor Yamaha RX King BK 4024 AII miliknya dicuri.
Sepeda motornya itu terparkir di garasi rumahnya di Jalan Rahmadsyah, Gg Setiabudi, Kelurahan Kota Matsum I, Kecamatan Medan Area.
Padahal, korban telah memasang tiga gembok untuk keamanan, gembok mulai dari pagar rumah, garasi dan cakram sepeda motor.
"Kejadiannya Senin 30 Oktober 2023 dini hari," kata Rifki saat membuat laporan di Polsek Medan Area, Rabu (1/11/2023).
Rifki mengaku mengetahui motornya dicuri saat ia terbangun dari tidur karena keponakannya berteriak melihat pintu pagar dan garasi rumah terbuka. Setelah dicek, ternyata sepeda motor miliknya raib yang terparkir di garasi rumah.
"Tiga buah gembok raib. Tapi, tidak sedikit pun terdengar ada suara pengerusakan," ucap Rifki.
Aksi pencurian motor itu juga terekam kamera CCTV. Dari rekaman kamera pengintai tampak pelaku berjumlah dua orang datang dengan menaiki sepeda motor.
Pelaku lalu masuk dengan membobol gembok pagar, gembok garasi lalu mengambil sepeda motor RX King yang dikunci gembok cakram dengan cara mengangkatnya.
Baca Juga: Survei Polling Institute: Kalahkan Ganjar, Elektabilitas Prabowo Unggul di Jawa Barat
Setelah di luar rumah, pelaku lalu membongkar gembok cakram sepeda motor dan kabur meninggalkan lokasi.
Rifki berharap agar pihak kepolisian segera menangkap pelaku berikut menemukan sepeda motor miliknya
"Kita berharap pihak kepolisian segera mengungkap kasus ini dan menangkap pelakunya," katanya.
Berita Terkait
-
Aksi Pencurian BBM di Medan Sebabkan Pipa Pertamina Bocor dan Terbakar
-
Kasus Pencurian Motor Kembali Marak di Bogor, Terbaru di Perumahan Parung Panjang dan Trindo Residence
-
Nekat Curi Motor untuk Beli Mas Kawin, Pelaku Pencurian di Surabaya Menikah di Kantor Polisi
-
Sindikat Pencurian Mobil, Dua Anggota Polda Lampung Lebih dari Sekali Beraksi
-
Waduh! 2 Penumpang Kereta Eksekutif Tawang Jaya Premium Jadi Korban Pencurian, Laptop-Ipad Raib Dalam Sekejap
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana