SuaraSumut.id - Manajemen Sada Sumut FC memberhentikan pelatih fisik Inda Ramdhani. Hal ini diketahui dari unggahan akun Instagram @sadasumut.fc.
Dalam unggahan tersebut, tim berterima kasih atas perjuangan dan dedikasi Inda Ramdhani selama ini. Belum diketahui penyebab keluarnya Inda dari tim kepelatihan.
"Terima kasih Coach Inda atas perjuangan dan dedikasinya terhadap Sada Sumut FC. Semoga sukses untuk karir berikutnya coach," tulisnya dilihat Kamis (2/11/2023).
Sebelumnya, Suharto Ad terlebih dahulu diberhentikan sebagai pelatih Sada Sumut FC. Berhentinya Suharto diketahui dari unggahan akun Instagram resmi Sada Sumut.
"Sada Sumut dan Coach Suharto sepakat untuk berpisah usai putaran pertama Liga 2 2023/2024," tulis dalam unggahan.
Suharto disebut sebagai pelatih kepala yang mengantar Laskar Simbisa ke Liga 2. Sada Sumut FC sendiri bermain di Liga 2 pertama kali di musim 2022/2023.
Gaya permainan 'ngeyel' dan spirit perjuangan yang ditanamkan Suharto disebut akan terus dikembangkan oleh Sada Sumut FC.
"Spirit perjuangan yang ditanamkan buat Laskar Simbisa, akan terus dipupuk sebagai kekuatan dalam meraih kemenangan selanjutnya," tulisnya.
Baca Juga: Jawa Tengah Masuk Musim Pancaroba, BMKG Minta Masyarakat Waspada dengan Angin Puting Beliung
Berita Terkait
-
Penampilan Sada Sumut Mengecewakan, Suporter Desak Manajemen Evaluasi Skuad
-
PSPS Riau Menang Perdana usai Bungkam Sada Sumut FC 2-1
-
Liga 2: Bungkam Sada Sumut FC, Semen Padang FC Kokoh di Puncak Klasemen Grup 1
-
Liga 2: Menang Tipis atas PSDS Deli Serdang, Sada Sumut FC Dapat Suntikan Semangat
-
Hadapi Sada Sumut, Persiraja Banda Aceh Takkan Diperkuat Andik Vermansyah
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana