SuaraSumut.id - Polisi menangkap pria berinisial LAS (28) karena mencuri di salah satu toko ponsel di Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut).
Pelaku yang merupakan warga Kelurahan Karya Jaya ini mencuri 10 unit handphone dan ribuan voucher serta uang tunai dengan total kerugian Rp 57 juta.
Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto mengatakan peristiwa terjadi di toko ponsel Jalan Sumatera, Kecamatan Padang Hulu, Jumat 8 Desember 2023.
Kala itu korban hendak membuka tokonya dan menemukan gembok tokonya telah rusak. Setelah dicek, sejumlah barang di dalam toko tersebut telah hilang.
"Saat akan membuka toko, korban melihat gembok toko miliknya sudah dalam keadaan rusak. Lalu ia masuk dan melihat barang-barang dalam toko sudah berserakan dan sebagian barang miliknya sudah hilang," kata Agus, Senin (11/12/2023).
Korban kemudian mengecek CCTV toko. Selanjutnya korban laporan ke Polres Tebing Tinggi. Petugas kepolisian yang mendapat laporan melakukan penyelidikan dan menangkap pelaku.
"Pelaku ditangkap saat berada di SPBU di Jalan Setia Budi, Sabtu 9 Desember 2023," ungkapnya.
Usai ditangkap, pelaku dibawa ke Polres Tebing Tinggi guna menjalani pemeriksaan. Berdasarkan pengakuan pelaku, aksi pencurian dilakukannya bersama dengan seorang temannya. Saat ini petugas masih memburu pelaku lainnya.
"Pelaku mengaku melancarkan aksinya dengan seorang temannya yang belum tertangkap. Untuk pelaku sudah ditahan di Polres Tebing Tinggi. Ia dijerat dengan Pasal pencurian dengan pemberatan," katanya.
Berita Terkait
-
Lawan Aksi Pencurian Besi, Pramono Anung Resmikan Dua JPO 'Anti Maling' di Jakarta
-
Bahaya Membiarkan Mesin Mobil Menyala Tanpa Pengawasan Bisa Berujung Sanksi Pidana
-
Terekam CCTV! Detik-Detik Curanmor Bersenpi Teror Warga Kembangan di Siang Bolong
-
Dulu Besi Tangganya Dicuri, Kini Kabel CCTV JPO Daan Mogot Ditemukan Putus
-
Komplotan Pencuri Modus 'Pura-pura Ditabrak' Diringkus Polisi
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut