
SuaraSumut.id - Aksi penimbunan kali mati mengancam banjir kawasan perumahan Vila Viyata Yudha, Kelurahan Setia Negara, Kota Pematang Siantar, Sumatera Utara (Sumut).
Penimbunan itu dilakukan oleh pengembang perumahan. Ia menimbun drainase air kali mati tersebut. Dengan begitu, banjir bisa mudah terjadi saat musim hujan.
"Kali mati selama ini menjadi saluran pembuangan air yang mengarah ke sungai di belakang USI," kata Direktur Intitute Law of Justice (ILAJ), Fawer Full Fander Sihite, Jumat (15/12/2023).
Sejak kali mati ditutup, debit air meningkat kira-kira 6-7 meter saat hujan deras dan dikhawatirkan terus mengalami peningkatan bila tidak segera ditangani.
Menurutnya, warga perumahan sudah bertemu pihak pengembang itu pada 24 November 2023 lalu. Mediasi itu dihadiri juga oleh Lurah Setia Negara.
Kesepakatan pertemuan itu menyebutkan bahwa pihak pengembang membuat drainase dan bertanggung jawab terhadap akibat yang timbul dengan penimbunan kali mati. Namun, kesepatan itu belum dilakukan hingga kini.
Atas kondisi itu, ia mendesak Wali Kota Pematang Siantar turun tangan. Desakan tersebut meneruskan keluhan sejumlah warga yang disampaikan ke lembaga bidang hukum yang dipimpin Fawer. (Antara)
Berita Terkait
-
Polisi Dituding Lambat Tangani Korban Dugaan Pelecehan Seksual di Pematang Siantar, Terduga Pelaku justru sudah Kabur
-
Sepak Terjang Susanti Dewayani: Wali Kota Pematang Siantar yang Dimakzulkan DPRD
-
Duduk Perkara DPRD Pematang Siantar Makzulkan Wali Kota Susanti Dewayani
-
Buntut Konflik HGU Lahan PTPN III, PGI Tegas Minta Hentikan Kekerasan Aparat Di Desa Gurilla Pematang Siantar
-
PLN UIW Sumut Dukung Percepatan Penggunaan Kendaraan Listrik, Bangun SPBKLU di Kota Pematang Siantar
Tag
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Cerita Pria 57 Tahun di Mataram Akhirnya Dapat SK PPPK Tapi Setahun Lagi Pensiun
-
Rafael Struick Ditendang vs Adelaide United, Brisbane Roar Kini Diamuk Netizen Indonesia
-
Tak Hanya Barang Bajakan dan QRIS, AS Juga Protes Soal UU Produk Halal RI
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Lancar Main FF, Terbaik April 2025
-
Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Peredaran Narkoba, Dua Residivis Kembali Diamankan
Terkini
-
Hilang Terseret Arus Sungai saat Bermain, Bocah di Deli Serdang Ditemukan Tewas
-
Telkomsel Gelar Program "Undi Undi Hepi", Hadiah Spektakuler
-
Kebakaran Tragis di Medan Renggut Nyawa 2 Korban, Jukir Rela Mati Demi Selamatkan Anak-anak!
-
Saldo DANA Kaget Siang Ini, Saldo Gratis Ratusan Ribu Bisa Jadi Milikmu
-
Gubernur Sumut Bobby Nasution dan Wakil Wali Kota Binjai Jiji Dikukuhkan Jadi Duta GATI