
SuaraSumut.id - PSMS Medan bakal menghadapi Persiraja Banda Aceh dalam laga pembuka babak 12 besar Liga 2 musim 2023/2024. Laga PSMS vs Persiraja akan berlangsung di Stadion Baharoeddin Siregar, Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut), pada Sabtu 6 Januari 2024.
PSMS yang memiliki target lolos ke Liga 1 harus melewati fase 12 besar sebagai juara grup X, atau setidaknya menjadi runner-up terbaik dari tiga grup yang ada.
Pelatih PSMS Medan Miftahudin Mukson menyadari bahwa tantangan yang akan dihadapi cukup berat. Oleh karena itu, pihaknya mulai melakukan berbagai persiapan, termasuk inventarisir kekuatan dan kelemahan lawan.
"Jadi nanti saya buat taktikal untuk latihan. Apalagi gim pertama nanti kita di home menghadapi Persiraja," katanya kepada wartawan, Sabtu (23/12/2023).
Dua laga sebelumnya yang dilakoni di babak grup menghadapi Laskar Rencong menjadi modal penting. Dari dua laga itu, Miftah mengaku sudah mempersiapkan taktik dan strategi memaksimalkan laga kandang.
"Kita sudah dua kali ketemu (Persiraja) dan hasilnya masih seri. Artinya itu pembelajaran yang bagus agar nanti kita punya banyak tambahan informasi perubahan yang akan dilakukan lawan, maupun yang akan kita lakukan," ungkapnya.
PSMS lolos ke 12 besar dengan mengoleksi 17 poin. Namun poin itu paling rendah dibanding tiga tim penghuni peringkat tiga di tiga grup lainnya, yaitu PSIM Yogyakarta di Grup 2 mengoleksi 21 poin, Gresik United di Grup 3 dengan 19 poin, dan Babel United di Grup 4 mengumpulkan 18 poin.
Dari sisi statistik, PSMS Medan tidak jelek-jelek amat. Memiliki total tembakan ke gawang (shoot on goal) terbanyak di Liga 2 musim ini (76 kali sesuai statistik situs resmi Liga 2), menunjukkan PSMS mampu memainkan skema penyerangan yang efektif. Namun sayangnya gagal di banyak penyelesaian akhir.
"Masalah akurasi ya, memang kita banyak attacking, hanya memang faktor ketenangan sama keberuntungan lah. Ada dua kali lawan Sriwijaya, putaran pertama dan putaran kedua, sama kena mistar. Itu harusnya sudah masuk dua-duanya. Memang penyelesaian akhir yang harus saya perbaiki ya," jelasnya.
Kurang dari dua pekan jelang kick-off 12 besar, dirinya beserta staf pelatih lainnya akan terus mengasah persiapan ptim
"Saya akan kebut taktikal yang saya siapkan untuk menghadapi tiga calon lawan kita. Intinya cara bermain akan hanyak perubahan, komposisi," cetusnya.
Berita Terkait
-
Kebobrokan Liga 2 Bikin Andik Vermansyah Geram, PT LIB Lempar Bola ke Komdis PSSI
-
Siapa Andik Vermansyah yang Marah-marah di Medsos? Dulu Andalan Timnas Indonesia Kini Terdampar di Liga 2
-
Andik Vermansyah Ngamuk Colek Erick Thohir: Main Bola Kayak Jadi Wayang, Liga Bobrok!
-
Gara-gara Laga Internasional, PSSI Disanksi AFC Denda Ribuan Dollar
-
PSMS Medan Dijual! Dirut: Kami Pun Tahu Diri
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Promo Indomaret 16-30 April 2025, Buah Naga Diskon 10 Persen
-
Link Saldo Dana Kaget Hari Ini, Kamis 17 April 2025: Bisa Beli Tiket Nonton Bioskop
-
Polda Sumut Tangkap 3 Orang Terkait Live Porno Libatkan Anak di Bawah Umur di Deli Serdang
-
Ditetapkan Tersangka, Polrestabes Medan Diminta Tahan Dokter Detektif
-
Preman Ngamuk dan Aniaya Penjaga Konter di Medan Ditangkap