SuaraSumut.id - Seorang prajurit TNI Serda Syaiful (46) tewas usai ditabrak bus Eldivo di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut). Jasad korban sempat terseret bus hingga 10 meter.
Korban yang sehari-hari bertugas di Babinsa Koramil 05/Serbelawan Kodim 0207/Simalungun ini mengalami luka parah di sekujur tubuhnya.
Kapolres Simalungun AKBP Ronald F Sipayung mengatakan, peristiwa terjadi di jalan lintas Pematang Siantar-Medan, Kecamatan Tapian Dolok, Senin 25 Desember 2023. Saat kejadian, korban tengah mengendarai sepeda motor. dari arah Pematang Siantar menuju Medan.
"Korban dalam perjalanan kembali ke pos pengamanan setelah sebelumnya patroli dan cek keamanan ibadah Natal," katanya Ronald Sipayung saat dikonfirmasi SuaraSumut.id, Selasa (26/12/2023).
Sari arah yang sama dengan korban, melintas satu unit bus Eldivo BK 7162 WA dengan kecepatan tinggi. Sopir bus itu tidak menjaga jarak dengan sepeda motor korban yang berada di depannya.
Akibatnya bus tersebut menabrak belakang sepeda motor korban. Nahas, korban terjatuh dan masuk ke bawah bus hingga terseret sejauh 10 meter.
"Setelah korban terseret sekitar 10 meter, bus itu berhenti di beram jalan. Sopir dan kernet bus mengecek serta melihat korban dalam keadaan terjepit di bawah bus," ungkapnya.
Pihak kepolisian yang mendapat informasi turun ke lokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Petugas juga mengevakuasi korban dan mengamankan sopir bus tersebut.
"Sopir bus berinisial JHS sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Polres Simalungun. Petugas juga mengamankan barang bukti," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Diduga Mabuk, Pengemudi Brio Tabrak Separator Busway Hingga Mobilnya Terbakar
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Purbaya Prihatin TNI Hanya Dikasih Nasi Bungkus saat Atasi Banjir Sumatra, Layak Diberi Upah
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
TNI Hadirkan Layanan Cukur Rambut Gratis untuk Anak Korban Bencana di Tapanuli Utara
-
Kisah Dua Mahasiswa Ikut Bangun Huntara di Aceh Tamiang
-
Pilihan Motor Matic untuk Wanita Modern: Praktis, dan Siap Menemani Aktivitas Harian
-
8 Motor Matic untuk Aktivitas Harian, Nyaman dan Irit di Perkotaan
-
Traveling Makin Hemat dan Aman: Daftar Kartu Kredit yang Kerap Ada Promo Perjalanan