SuaraSumut.id - Seorang pria di Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut), berinisial AH (45) membawa kabur truk milik majikannya Sugito (50) ke Provinsi Riau. Pelaku yang merupakan buruh harian lepas telah ditangkap polisi pada Sabtu 13 Januari 2024.
"Pelaku ditangkap di tempat persembunyiannya di Kecamatan Batang Gansal, Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, Sabtu 13 Januari 2024," kata Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto, Selasa (16/1/2024).
Agus mengatakan peristiwa terjadi pada Senin 25 Desember 2023. Awalnya korban menyuruh pelaku mengantar truk ke gudang di milik korban di Jalan Merpati, Kelurahan Pinang Mancung.
Setelah ditunggu-tunggu, pelaku tak kunjung tiba. Korban yang merasa curiga lalu mendatangi rumah AH di Kecamatan Padang Hilir, tapi tidak ditemukan.
"Setelah sampai di rumah pelaku, korban tidak menemukan pelaku maupun istrinya. Bahkan, rumah pelaku sudah dalam keadaan kosong," ujarnya.
Korban pun membuat laporan ke Polres Tebing Tinggi. Petugas yang mendapat laporan melakukan penyelidikan hingga akhirnya menangkap pelaku.
"Saat ini pelaku sudah ditahan. Pelaku dijerat dengan pasal pencurian kendaraan bermotor," katanya.
Berita Terkait
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Lawan Aksi Pencurian Besi, Pramono Anung Resmikan Dua JPO 'Anti Maling' di Jakarta
-
Bahaya Membiarkan Mesin Mobil Menyala Tanpa Pengawasan Bisa Berujung Sanksi Pidana
-
Terekam CCTV! Detik-Detik Curanmor Bersenpi Teror Warga Kembangan di Siang Bolong
-
Dulu Besi Tangganya Dicuri, Kini Kabel CCTV JPO Daan Mogot Ditemukan Putus
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati