SuaraSumut.id - Persiraja Banda Aceh aka menghadapi PSMS Medan dalam lanjutan babak 12 besar Liga 2 musim 2023/2024. Laga akan berlangsung di Stadion Langsa, hari ini Sabtu 27 Januari 2024 sekitar pukul 15.30 WIB.
Laga Persiraja vs PSMS digelar tanpa penonton. Pasalnya, panitia tidak mengantongi izin keramaian dari pihak kepolisian.
"Iya benar, pertandingan Persiraja vs PSMS Medan kita gelar tanpa penonton, karena tidak dapat izin keramaian," kata ketua pelaksana pertandingan, Marwan Dek Bit melansir Antara.
Namun demikian, kata Dek Bit, antusiasme pecinta sepakbola tetap tinggi mengingat keduanya merupakan tim dengan basis suporter besar.
Para suporter dapat menyaksikan pertandingan tensi tinggi itu lewat siaran langsung di Vidio.com.
"Kita tetap ikuti apa yang disampaikan kepolisian di Kota Langsa. Kita ambil sisi positifnya saja sambil berdoa Persiraja meraih kemenangan atas PSMS Medan," ungkapnya.
Sementara itu, Manajer Tim Persiraja Ridha Mafdhul Gidong mengatakan bahwa tim lantak laju sudah terlatih dalam menghadapi berbagai situasi.
"Artinya, Persiraja tetap siap tampil dengan segala kondisi. Karena kekuatan sesungguhnya kami adalah doa rakyat Aceh," jelasnya.
Sebagai informasi, Persiraja bukan kali pertama menggelar laga tanpa penonton. Sebelumnya di Stadion Harapan Bangsa, Persiraja pernah menjamu PSDS Deli Serdang di fase grup. Saat itu Persiraja menang 5-1 atas tamunya.
Hanya saja kala itu Persiraja harus menggelar pertandingan tanpa penonton imbas dari sanksi kericuhan laga sebelumnya yang membuat Komdis PSSI menghukum tim kebanggaan masyarakat itu.
Berita Terkait
-
Profil Ronny Pasla, dari Lapangan Tenis hingga Jadi Ikon di Bawah Mistar Timnas Indonesia
-
Kiper Muda Rizki Nurfadilah Korban TPPO: Disiksa hingga Disuruh Nipu Orang China
-
Kronologis Kiper Muda Rizki Nurfadilah Jadi Korban TPPO: Berawal Pesan Misterius di FB
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja