Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Minggu, 28 Januari 2024 | 12:53 WIB
Ilustrasi penangkapan. [Suara.com/Eko Faizin]

SuaraSumut.id - Seorang pria inisial EAS (27) warga Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), Sumatera Utara, membawa kabur sepeda motor temannya Agus Wardana.

Kapolres Asahan AKBP Afdhal mengatakan, kejadian bermula saat pelaku dan temannya mendatangi rumah Agus warga Kabupaten Asahan dengan mengendarai sepeda motor.

Di situ EAS meminjam motor korban dengan alasan untuk membeli minyak, karena pelaku mengaku kehabisan minyak.

"EAS mengaku kehabisan minyak sehingga meminjam motor korban," katanya melansir Antara, Minggu (28/1/2024).

Namun setelah beberapa jam pelaku tidak kunjung pulang. Korban kemudian melaporkan kejadian itu ke Polsek Pulau Raja.

Petugas yang mendapat laporan melakukan penyelidikan hingga akhirnya menangkap pelaku.

"Pelaku ditangkap di Lingkungan VI Kelurahan Aek Loba Pekan bersama barang bukti sepeda motor Honda CRF," ujarnya.

Saat diinterogasi, kata Afdhal, pelaku mengaku sengaja tidak mengembalikan motor tersebut dan ingin memilikinya.

"Dari keterangan pelaku akan menjual kendaraan itu kepada seseorang," katanya.

Load More