SuaraSumut.id - Personel Pos Pengamanan dan Pelayanan Polres Labusel masih melakukan pengaturan arus lalu lintas dan berpatroli selama libur Lebaran 2024. Hal ini disampaikan oleh Kapolres Labusel AKBP Maringan Simanjuntak, kepada wartawan, Senin (15/4/2024).
"Hingga saat ini, situasi arus lalu lintas aman dan lancar," kata Maringan.
Petugas Pos Pam I Kota Pinang, kata Maringan, selain mengatur lalu lintas juga melakukan patroli dan memberikan imbauan kepada masyarakat agar berhati-hati saat beristirahat.
Petugas Pos Pam II Sektor Torgamba juga melakukan pengaturan di Jalinsum Cikampak, pengamanan SPBU di Teluk Pinang Desa Asam Jawa.
"Selain pengaturan lalu lintas, petugas Pos Pam II Torgamba juga melaksanakan pengamanan SPBU dan antisipasi kejahatan, curat, curas dan curanmor (3C)," ujar Maringan.
Pengaturan lalu lintas dan patroli ini merupakan bagian dari Operasi (Ops) Keselamatan Toba 2024 dan melibatkan personel TNI dan instansi lainnya.
Personel juga mengingatkan masyarakat yang masih berlibur dan kembali untuk selalu waspada terhadap barang bawaan mereka.
"Imbauan kita kepada para pengendara yang masih berlibur dan balik agar selalu berhati-hati, utamakan keselamatan bukan kecepatan," katanya.
Berita Terkait
-
7 Sepatu yang Cocok untuk Gamis Lebaran, Bikin Penampilan Makin Kece
-
Warna Ash Blue Seperti Apa? Cek Ide Padu Padan Spesial Tren Baju Lebaran 2026
-
4 Link Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2026 Sudah Dibuka, Segera Daftar Sebelum Kehabisan
-
Viral! Ini Dia Gamis Bini Orang yang Diburu Ibu-Ibu di Tanah Abang, Jadi Tren Baju Lebaran 2026
-
Rekayasa Lalu Lintas Bakal Diberlakukan di Kota Tua Mulai Akhir Januari, Cek Jadwalnya!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional