SuaraSumut.id - Musa Rajekshah atau akrab disapa Ijeck, mengambil formulir pendaftaran bakal calon Gubernur Sumatera Utara (Sumut) ke Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Jumat (17/5/2024).
Ijeck yang merupakan Ketua DPD Partai Golkar Sumut ini diwakili oleh Sekretaris DPD Golkar Sumut Ilhamsyah untuk datang ke kantor DPW PKS Sumut, Jalan Kenangan Raya, Kota Medan.
Ilhamsyah menyatakan kehadirannya untuk mewakili Ijeck mengambil formulir pendaftaran untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sumut di Pilgub Sumut 2024.
"Kami akan serahkan formulir pendaftaran ke Ketua Golkar Sumut Musa Rajekshah untuk diisi dan akan dikembalikan langsung insyaallah oleh Ketua DPD Golkar Sumut ke PKS," ungkapnya dalam keterangan tertulis kepada SuaraSumut.id.
Meski Golkar Sumut sudah bisa mengusung sendiri bakal calon Gubernur Sumut di Pilkada 2024, namun Ilham mengatakan perlu ada kerja sama antar partai politik.
Menurutnya, semakin banyak partai yang bergabung dalam koalisi, mesin partai yang bekerja otomatis semakin lebih baik.
“Selain dapat mendulang suara, koalisi juga perlu dalam memajukan Sumatera Utara ke depannya,” tukasnya.
Sementara, Ketua Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah DPW PKS Sumut Amsal Nasution menyampaikan Ijeck, menjadi orang keempat yang telah mengambil formulir pendaftaran bakal cagub Sumut.
“Sebelumnya ada Edy Rahmayadi, Barry Simorangkir dan Abdul Aziz yang telah mengembalikan formulir pendaftaran,” katanya.
Mengenai kans PKS mengusung Ijeck, pihaknya mengaku Musa Rajekshah adalah tokoh potensial dan memiliki hubungan yang baik dengan DPW PKS Sumut.
Berita Terkait
-
MK Tolak Gugatan Edy Rahmayadi-Hasan Basri, Anwar Usman Tak Ikut Putuskan Sengketa Pilgub Sumut
-
Sebut Pilgub Sumut Rasa Pilpres, Pihak Edy-Hasan Tuding Ada Kecurangan 'Cawe-cawe'
-
Dituding Menang Pilgub Sumut karena Cawe-cawe Partai Cokelat, Bobby Nasution: Pembuktiannya Nanti......
-
Keok dari Menantu Jokowi, Edy-Hasan Gugat Hasil Pilgub Sumut 2024 ke MK, Bobby Nasution: Kita Ikuti Saja
-
Bawa 83 Bukti Dugaan Pelanggaran Pilgub Sumut ke MK, Tim Edy Heran Bobby Menang 100 Persen di Humbahas Tanpa Kampanye
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
Terkini
-
Aceh Diguncang 46 Kali Gempa Susulan
-
Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Sumut Turun 68 Persen
-
Bobby Nasution Imbau Warga Berhati-hati saat Berwisata: yang Punya Anak, Diperhatikan, Dijaga
-
Lebaran at The Kaldera, BPODT Hadirkan Atraksi Wisata Seru di Danau Toba
-
Tinjau Kapal Penyeberangan di Danau Toba, Bobby Nasution Temukan Kapal Tak Miliki Izin