SuaraSumut.id - Hingga April 2024, sebanyak 2.500 ternak di Kabupaten Nagan Raya, Aceh, telah mendapatkan vaksinasi untuk mencegah penularan penyakit mulut dan kuku (PMK).
Upaya ini merupakan kelanjutan dari program vaksinasi yang telah dilakukan pada tahun 2023 dengan pemberian 29.834 dosis vaksin.
Kadis Pertanian dan Peternakan Kabupaten Nagan Raya, drh Safridhal, mengatakan sasaran vaksinasi meliputi ternak yang belum terjangkit wabah PMK atau ternak dalam kondisi sehat.
"2.500 ternak yang sudah kita lakukan vaksinasi ini terdiri dari ternak sapi, kerbau, kambing dan domba atau biri-biri," katanya melansir Antara, Senin (20/5/2024).
Pihaknya berharap angka imunitas ternak di daerah tersebut ke depan semakin kebal terhadap wabah tersebut.
"Dengan adanya vaksinasi ini, diharapkan imunitas ternak milik masyarakat di Nagan Raya dapat meningkat," ujarnya.
Dia menjelaskan selama ini banyak ternak sapi, kerbau, dan kambing dalam kondisi sehat karena adanya pengobatan yang dilakukan oleh petugas kesehatan hewan bersama dokter hewan, yang sigap turun ke setiap desa di daerah ini.
Adapun metode pengobatan dilakukan dengan cara pemberian asupan vitamin dan sejumlah tindakan medis lainnya.
Berita Terkait
-
Ayudia Bing Slamet Mau Jual Tas Hermes dan Dior untuk Beli Hewan Ternak: Yang Penting Rekening Rp50M!
-
Pentingnya Vaksinasi Influenza Ibu Hamil, Bisa Jadi Garda Terdepan Lindungi Antibodi Bayi?
-
Pencuri Bebek Ancam Tukang Angon dengan Golok Saat Beraksi di Sukabumi dan Bogor, Ratusan Ekor Dibawa Kabur
-
Tragis! Siska Bocah 10 Tahun Derita Kanker Ganas Pasca Vaksinasi di Sekolah, Keluarga Minta Bantuan
-
Bolehkah Konsumsi Daging Sapi dan Kerbau yang Terpapar Virus PMK? Ini Penjelasannya
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
Terkini
-
Bobby Nasution soal Kadis Pariwisata Sumut Ditahan Kasus Korupsi: Kalau Salah Ya Ditahan
-
Festival Nommensen 2025, Effendi Simbolon: Memberikan Dampak Positif untuk Semua
-
Curi Motor Pendeta di Medan, Acil Ditembak Polisi
-
Harta Kekayaan Zumri Sulthony, Kadis Pariwisata Sumut yang Ditahan soal Korupsi Penataan Situs Benteng Putri Hijau
-
Eks Kabagbinopsnal Polda Sumut Gugat Kapolri dan Kapolda