SuaraSumut.id - Sebanyak 25 calon haji asal Jawa Timur (Jatim), terkonfirmasi gagal dan menunda keberangkatan ke Tanah Suci untuk tahun 2024.
Terhitung sejak 12-24 Mei 2024, sebanyak 17.926 calon haji ke Tanah Suci yang terbagi dalam 51 kelompok terbang (kloter).
"Terdapat seorang calon haji gagal berangkat karena meninggal dunia di Asrama Haji Surabaya dan telah dikebumikan di daerah asalnya," kata Sekretaris PPIH Embarkasi Surabaya Abdul Haris, melansir Antara, Sabtu (25/5/2024).
Selain itu, terdata 24 calon haji dari 51 kloter tersebut yang menunda keberangkatannya ke Tanah Suci karena sakit. Sepuluh calon haji memutuskan untuk menjalani perawatan medis. Salah satunya karena diketahui hamil.
Sedangkan 14 calon haji lainnya, terdiri atas tujuh orang yang masih menjalani perawatan di RSUD Haji Surabaya, serta tujuh orang pendamping kemungkinan masih bisa menyusul berangkat bersama kloter lain tahun ini.
"Kita doakan yang wafat mendapatkan ampunan dan jadi ahli surga. Kemudian yang sakit mudah-mudahan diberi kesembuhan dan bisa berangkat. Meskipun tidak tahun ini, semoga tahun depan bisa berangkat," ujar Haris.
Dirinya mengatakan calon haji yang berangkat melalui Embarkasi Surabaya tahun ini sebanyak 39.322 orang.
Mereka mayoritas asal Jawa Timur serta sebagian dari Bali dan Nusa Tenggara Timur, yang terbagi dalam 106 kloter. Kloter terakhir dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci pada 10 Juni 2024. PPIH Embarkasi Surabaya memastikan seluruh kuota haji terpenuhi.
"Karena yang terkonfirmasi menunda atau gagal berangkat tahun ini, langsung digantikan dengan jamaah yang telah terdaftar sebagai cadangan," kata Haris.
Berita Terkait
-
Dimeriahkan Slank hingga Happy Asmara, HS Run Lampung Jadi Lautan Manusia
-
Balik Kampung Bangun Masjid Rp1 Miliar, Haji Suryo Siapkan 3.000 Loker di Lampung Timur
-
Gus Yahya Persilakan KPK Periksa Semua Kader NU yang Terseret Korupsi Kuota Haji Eks Menag Yaqut
-
Pasang Badan, Gus Yahya Jamin Tak Ada Sepeser Pun Dana Korupsi Haji Masuk Kas PBNU
-
KPK Bantah Lindungi Bos Maktour di Kasus Korupsi Kuota Haji
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat