SuaraSumut.id - Polisi menangkap 22 anggota geng motor diduga hendak tawuran di Desa Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang. Dari 22 remaja yang ditangkap, 8 orang ditetapkan menjadi tersangka.
"Mereka ditangkap pada Minggu 26 Mei 2024. Delapan remaja telah ditetapkan menjadi tersangka kepemilikan senjata tajam," kata Kapolsek Hamparan Perak, AKP Mualimin, Selasa (28/5/2024).
Sejumlah barang bukti berupa tiga celurit dan satu parang panjang bergerigi disita. Dari hasil tes urine didapati seorang remaja positif narkoba.
"Satu remaja dinyatakan positif menggunakan narkoba," ucapnya.
Saat diinterogasi, kata Mualimin, para remaja itu mengaku tergabung dalam geng motor Simpang WI, Andan Sari Misteri, dan Marelan Berdarah.
"Mereka berencana melakukan tawuran setelah geng motor Simpang WI ditantang oleh geng motor Andan Sari Misteri yang bersekutu dengan geng motor Marelan Berdarah," ungkapnya.
Penangkapan dilakukan setelah petugas mendapat informasi adanya geng motor hendak tawuran. Petugas lalu turun ke lokasi untuk membubarkan.
"Melihat kedatangan petugas, para remaja ini melarikan diri. Kita melakukan pengejaran dan mereka masuk ke Perumahan Bumi Ayu Lestari. Kami pun menangkap 22 remaja itu," jelasnya.
Pihaknya menghimbau kepada para orang tua untuk lebih mengawasi aktivitas anak-anak mereka, khususnya pada malam hari.
Baca Juga: 22 Anggota Geng Motor Ditangkap Hendak Tawuran di Deli Serdang
Berita Terkait
-
Mengapa KPK Tak Lagi Tampilkan Tersangka Korupsi?
-
Tak Lagi Tampilkan Tersangka, KPK Diminta Seimbangkan Transparansi dan HAM
-
Selamat Tinggal Rompi Oranye? KPK Tak Akan Lagi Pamerkan Tersangka Korupsi di Depan Kamera
-
Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Gus Yaqut Janji akan Kooperatif
-
Sebut KPK Agak Lambat, Luluk Nur PKB Tetap Apresiasi Penetapan Tersangka Eks Menag Yaqut
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati