SuaraSumut.id - Kodam I/Bukit Barisan (I/BB) akhirnya mengklarifikasi kasus video viral pria berseragam TNI yang menendang warga usai ditabrak di Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).
Kapendam I/BB Kolonel Inf Rico J Siagian membenarkan bahwa pria berseragam TNI itu anggota TNI yang bertugas di Yonif 121/MK yakni Pratu IT.
Menurutnya, kejadian ini bermula dari kecelakaan lalu-lintas di Jalan Besar Pertumbukan, Kampung Johar Baru, Kecamatan Galang, Deli Serdang, Rabu 29 Mei 2024.
"Prajurit Yonmek 121/MK atas nama IT yang membonceng suadari IGS dengan sepeda motor Honda Vario BK 5894 ALH," kata Rico ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Sabtu (1/6/2024) sore.
Saat hendak menyeberang jalan ke arah minimarket, sepeda motor yang dibawa IT ditabrak dari belakang oleh saudara HN dan saudari J dengan menggunakan sepeda motor Honda Beat BK 4313 MBC.
Akibat kecelakaan ini, kata Rico, kedua belah pihak terjatuh ke aspal, dan masing-masing mengalami cidera. Saudari IGS mengalami benturan hingga terjadi pendarahan, sedangkan HN dan J mangalami memar di kaki dan tangan.
"Sempat terjadi pertengkaran dan kesalahpahaman di antaranya keduanya," ucapnya.
Hingga akhirnya warga yang ada di sekitar langsung merekam kejadian dan menguploadnya ke media sosial, sehingga viral di media sosial, karena menampilkan tayangan IT melakukan gerakan menendang warga.
Rico melanjutkan untuk meluruskan kesalahpahaman dalam video viral di media sosial tersebut, Pratu IT dengan HN telah melakukan pertemuan mediasi di Unit Lantas Polresta Deli Serdang, Jumat (31/5/2024) kemarin.
"Hasil mediasi, kedua belah pihak sepakat berdamai dan saling memaafkan, termasuk mencabut laporan pengaduan yang dibuat (Pratu) IT ke Satlantas Polres Deli Serdang pada 30 Mei 2024 dengan surat tanda penerimaan laporan No LP/B/495/V/2024/SPKT/Polresta Deli Serdang/Polda Sumatera Utara," ujar Kolonel Rico.
Dengan telah dilakukannya perdamaian dan di cabutnya laporan Polisi, lanjut Rico, kedua belah pihak sepakat tidak akan menuntut apapun dikemudian hari terkait dengan permasalahan yang dinyatakan selesai secara damai.
Diberitakan sebelumnya, video yang menampilkan seorang pria berseragam TNI menendang warga, beredar di media sosial dan menjadi viral.
Dilihat dari video yang diunggah di akun instagram @medanheadlines.news, Kamis (30/5/2024), tampak seorang pria berambut cepak mengenakan seragam TNI ini awalnya terlibat cekcok dengan warga diduga karena kecelakaan saat berkendara.
"Kekmana anak saya itu! baru dua minggu hamil apa gak jatuh tuh," teriak pria diduga anggota TNI ini ke warga yang sedang jatuh di pinggir jalan.
Ia tampak kesal dan terus memarahi warga yang terlibat kecelakaan tersebut. "Kau gak tengok dari tadi aku masang lampu tangan, mau belok ke sini ha," kesalnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana