SuaraSumut.id - Polisi masih terus melakukan penyelidikan terkait dengan beredarnya video pria mirip Sekretaris Daerah Tapanuli Utara ( Sekda Taput) inisial IS diduga mesum dengan wanita cantik.
Polres Taput melayangkan surat pemanggilan terhadap TS, wanita yang diduga menjadi lawan main dalam video mesum tersebut. Hal ini dikatakan oleh Kasi Humas Polres Taput Aiptu W Baringbing ketika dikonfirmasi SuaraSumut.id, Rabu (19/6/2024).
"Penyidik telah melayangkan surat pemanggilan kepada oknum ASN berinisial TS yang saat ini berdinas di Dinas PMD Pemprov Jawa Barat. Ia diduga menjadi pemeran wanita cantik dalam video mesum tersebut," katanya.
Sebelumnya, petugas telah memeriksa IS atas video mesum diduga bersama ASN yang beredar di media sosial. Namun, IS membantah menjadi pria dalam video itu.
"IS tidak mengakui bahwa dirinya adalah orang dalam video mesum tersebut," ujarnya.
Namun demikian, pengakuan itu bukanlah satu-satunya poin yang dibutuhkan untuk membuka kasus ini secara terang benderang.
Selain itu, petugas juga memeriksa empat orang saksi yang mengaku pernah menonton video itu secara langsung. Mereka adalah TS, BP, RGS, dan RBL.
Diberitakan, jagat media sosial dihebohkan dengan kabar beredarnya video mirip Sekda Taput inisila IS diduga mesum dengan seorang ASN cantik di kamar hotel.
Video mesum ini dikabarkan beredar di jejaring media sosial whatsapp (WA). Dikabarkan, video ini menampilkan sosok pria yang sedang bertelanjang dada yang mirip Sekda Taput.
Sedangkan, wanita cantik dalam video bersama IS merupakan ASN. Keduannya asyik berduaan di dalam kamar hotel.
Sontak saja begitu beredar di media sosial, kabar video mesum oknum pejabat Sekda Taput langsung bikin geger.
Polisi pun turun tangan untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait dugaan video mesum yang menyeret nama pejabat di Pemkab Taput.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
Percepat Pemulihan Pascabencana, Mendagri Instruksikan Pendataan Hunian Rusak di Tapanuli Utara
-
Akses Terputus, Relawan PSI Tetap Tempuh Jalan Sulit Salurkan Bantuan untuk Warga Tapanuli Utara
-
Akses Darat Putus! Polri Kirim Bantuan dari Langit ke Desa-Desa Terisolasi di Sumut
-
5 Fakta Viral Video Mesum Dekat Rumah Dinas Bupati Sragen, Siapa Pelakunya?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja