SuaraSumut.id - Siapa yang tidak kenal Indomie? Mi instan satu ini memang selalu menjadi primadona di lidah masyarakat Indonesia. Berbagai kreasi masakan lezat pun bermunculan dengan Indomie sebagai bahan utamanya.
Salah satunya yang sempat viral di TikTok adalah Indomie Bangladesh. Sajian mi instan ini berasal dari Medan, Sumatera Utara, dan menawarkan cita rasa yang unik dengan paduan banyak rempah dan bumbu.
Hasilnya, Indomie Bangladesh memiliki aroma khas dan rasa gurih yang menggoda selera. Membuat Indomie Bangladesh di rumah tidaklah sulit.
Melansir dari Antara, berikut resep Indomie Bangladesh a la TikTok yang bisa kamu coba:
Bahan:
- 2 papan mi telur kering
- 200 gram fillet dada ayam tanpa kulit (potong bentuk dadu)
- 5 lembar daun kari
- 2 butir telur rebus setengah matang
- 700 ml air untuk rebusan
- 150 gram sawi hijau (potong-potong)
- 2 sendok makan (sdm) bawang goreng
- 7 sdm minyak goreng untuk tumisan
Bumbu Indomie Bangladesh:
- 10 buah cabai kering
- 5 buah cabai merah
- 8 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 2 butir kapulaga
- 1 sdm kari bubuk
- 1 sdm garam
Cara buat:
1. Tuang minyak dalam wajan dan tunggu sampai panas untuk menumis seluruh bumbu untuk saus Bangladesh.
2. Masukkan mi dan campur dengan bumbu, tambahkan air sampai mendidih.
3. Masukkan sawi dan daun bawang, masak hingga sayuran lunak dan tercampur rata.
4. Angkat mi dan diamkan selama 3 menit.
5. Sajikan Indomie Bangladesh dengan telur rebus setengah matang dan santap selagi hangat.
Berita Terkait
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Indomie Double Plus Nasi Adalah Cara Saya Menyiasati Kemiskinan
-
Produsen Indomie Kantongi Penjualan Rp90 Triliun
-
Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
-
BPOM Respons Temuan Indomie di Taiwan Mengandung Etilen Oksida, Produk Masih Aman di Indonesia?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy