SuaraSumut.id - Telkomsel bersama Samsung menghadirkan pre-order eksklusif untuk seluruh lineup Samsung Galaxy Z Foldable, yakni Fold6 dan Flip6. Seluruh pelanggan dan masyarakat dapat menikmati penawaran eksklusif ini melalui berbagai channel, baik offline maupun online.
Setiap pre-order akan dilengkapi dengan layanan eSIM Telkomsel yang memudahkan aktivasi kartu tanpa fisik serta bonus kuota data hingga 150 GB yang berlaku selama 12 bulan.
"Paket BundlingMAX Galaxy ini tidak hanya dirancang untuk memenuhi kebutuhan data yang semakin meningkat, tetapi juga untuk memberikan pengalaman hiburan digital yang menyeluruh," kata Direktur Marketing Telkomsel, Derrick Heng, Senin (15/7/2024).
Untuk klaim layanan eSIM dan bonus kuota datanya, pelanggan dapat membuka situs web Telkomsel, kemudian masuk ke halaman 'Penukaran Voucher'.
Kemudian, masukan kode voucher berupa EID smartphone yang diterima, dan mengikuti langkah-langkah yang tersedia untuk mengaktifkan eSIM dan mengklaim bonus kuota data.
"Proses ini memungkinkan pelanggan untuk menikmati manfaat layanan tanpa harus mengunjungi gerai fisik, memberikan kemudahan dan efisiensi dalam memanfaatkan layanan digital," ujarnya.
Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia mengatakan, Samsung Galaxy Z Fold6 dan Galaxy Z Flip6 ada pembaruan fitur Galaxy AI dan performa tinggi membantu penggunanya membuka peluang baru.
"Kerja sama dengan Telkomsel melalui bundle eSIM mendukung gaya hidup pengguna Galaxy Z Fold6 dengan produktivitas tinggj dan Galaxy Z Flip6 yang aktif berkreasi melalui konten digital di sosial media," katanya.
Galaxy Z Fold6 hadir dengan layar besar untuk produktivitas yang ditingkatkan dengan AI dan dirancang dengan disain smartphone lipat lebih ringan, lebih tipis dan lebih kokoh akan membantu penggunanya menciptakan pengalaman unik dan personal untuk setiap pengguna.
Sedangkan Galaxy Z Flip6 menjadi smartphone lipat yang menjadi aspirasi Gen Z, tidak hanya mudah dibawa ke mana-mana karena bentuknya yang mungil saat dilipat, tetapi juga menawarkan rangkaian fitur kustomisasi dan kreativitas terbaru, sehingga pengguna bisa memanfaatkan setiap momen dengan maksimal.
Kedua smartphone lipat ini menawarkan fitur AI yang komprehensif untuk membuka batasan bahasa (Dual screen Interpreter, Live Translate, AI composer pada Chat Assist), membantu produktivitas lebih tinggi dan cepat (Browsing Assist, Note Assist, PDF overlay translation, Circle to Search), dan memperkaya kreativitas (Sketch to Image, AI Drawing, Generative Edit, Potrait Studio).
Berita Terkait
-
Telkomsel Bongkar Jam Sakral Ramadan 2025: Trafik Digital Meledak 87 Persen Saat Sahur
-
Libur Nataru, Internet Melonjak! Trafik Telkomsel Naik 12,42 Persen
-
Telkomsel Rombak Jajaran Direksi, Lionel Chng Resmi Jabat Direktur Marketing
-
10 Pilihan Paket Internet Telkomsel Murah untuk Sebulan Januari 2026
-
Cara Ikut Program Telkomsel Viu, Nonton Streaming Makin Seru
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
225 Destinasi Wisata di Aceh Rusak Akibat Bencana
-
Jangan Anggap Sepele Ban Motor! Ini Alasan Harus Ganti Ban Sebelum Liburan Isra Miraj
-
Diskon Tiket Kereta 10 Persen Buat Alumni-Tenaga Kependidikan Perguruan Tinggi, Ini Cara Daftarnya
-
Libur Panjang Isra Miraj, KAI Sumut Sediakan 34.288 Tiket Kereta
-
Pria Aceh Ditangkap Bawa 1,9 Kg Sabu ke Jakarta saat Hendak Naik Pesawat