SuaraSumut.id - Ribuan masyarakat di Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, melaksanakan salat istisqa (salat minta hujan), di halaman depan Masjid Al Islah Lhoknga.
Salat ini dilakukan sebagai upaya memohon kepada Allah SWT agar segera menurunkan hujan di tengah kondisi kekeringan yang melanda wilayah itu.
Tgk Muhammad Fauzi, Pimpinan Dayah Budi Raja Lhoknga, bertindak sebagai imam salat istisqa. Ia menyampaikan Allah SWT akan mencabut keberkahan sebuah wilayah apabila umatnya meninggalkan salat dan memiliki sifat dengki, iri, mencela, dan menabur fitnah.
"Mari kita bersama-sama introspeksi diri dengan memperbaiki amal ibadah, bertaubat dan mendekatkan diri kepada Allah sehingga Allah kabulkan doa kita bersama," katanya melansir Antara, Kamis (18/7/2024).
Dirinya mengajak masyarakat Lhoknga khususnya dan Aceh Besar umumnya untuk memperbanyak zikir dan istiqfar.
Sebelumnya, Imuem Mukim (lembaga adat) Lhoknga Firdaus Akbar mengatakan, sebelum melaksanakan salat Istisqa, masyarakat melaksanakan puasa sunnah selama tiga hari.
Hal ini sebagai upaya memohon kepada Allah SWT agar daerah yang dilanda darurat kekeringan tersebut segera turun hujan.
"Puasa sunnah selama tiga hari dan dilanjutkan shalat istisqa merupakan keputusan bersama sebagai bagian berdoa kepada Allah agar kekeringan yang melanda Kecamatan Lhoknga khususnya dapat segera berakhir," katanya.
Kecamatan Lhoknga, memiliki empat mukim yakni Lhoknga, Lampuuk, Kueh dan Lamlhom. Adapun jumlah gampong sebanyak 28 desa.
Pemkab Aceh Besar memberlakukan status Siaga Darurat Bencana Kekeringan di Aceh Besar khususnya Kecamatan Lhoknga.
Berita Terkait
-
Mendagri Tito Dapat Gelar Kehormatan "Petua Panglima Hukom" dari Lembaga Wali Nanggroe Aceh
-
Balas Dendam, Santri Korban Bullying Ngamuk Bakar Ponpes di Aceh Besar, Begini Kronologinya!
-
Korupsi Wastafel, Anggota DPRK Aceh Besar jadi Tersangka usai Polisi Dapat 'Restu' Muzakir Manaf
-
Terjaring Razia Moral, Dua Pria dan Wanita Ini Dicambuk di Aceh Besar! Ini Kesalahan Mereka...
-
Merah Putih Berkibar di Kedalaman Laut Aceh: Upacara HUT ke-80 RI yang Bikin Merinding
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital