SuaraSumut.id - PB PON Aceh-Sumut menyiapkan 5.970 kamar untuk menampung sekitar 13.603 peserta hingga panitia pelaksana PON. Hal ini dikatakan oleh Ketua Bidang Akomodasi PB-PON Wilayah Aceh, Akmil Husen, melansir Antara, Selasa (6/8/2024).
"Sejauh ini kita sudah menyediakan lebih kurang 5.970 kamar untuk 33 cabang olahraga," katanya.
Berdasarkan data sementara, dari 33 cabor pertandingan di Aceh, akan ada sebanyak 13.603 orang datang ke Aceh. Diantaranya, tamu VVIP/VIP 747 orang, 7.058 atlet, 3.688 official dan 2.110 panpel.
Kamar-kamar ini tersebar di 8 zona di Aceh. Rinciannya zona satu Banda Aceh, Aceh Besar 9.676 orang dengan ketersediaan 4.152 kamar (121) hotel atau tempat penginapan.
Zona dua Sabang ada 723 orang dengan ketersediaan 309 kamar (27 hotel), zona tiga Pidie 643 orang 293 kamar (18 hotel), zona empat Aceh Utara 294 orang dengan 142 kamar (8 hotel), zona lima Aceh Timur 431 orang dengan 190 kamar (8 hotel).
Kemudian, zona enam Aceh Barat 831 orang dengan ketersediaan kamar 397 (17 hotel), zona tujuh Bener Meriah dan Aceh Tengah 687 orang dengan 342 kamar (11 hotel), dan zona delapan Aceh Tenggara 318 orang dengan 145 kamar (9 hotel).
Dirinya memastikan ketersediaan saat ini sudah tercukupi, meskipun angka pasti untuk atlet hingga perangkat pertandingan final belum disampaikan.
"Kepastian angka riil nanti akan disampaikan pada rapat DRM tanggal 11 Agustus 2024 baik jumlah atlet dan official menurut cabor dan kontingen. Angka finalnya saat DRM," ujarnya.
Meski belum ada data final, pihaknya memastikan ketersediaan saat ini mencukupi kebutuhan para peserta yang datang ke Aceh, karena hitungan sementara ini sudah pada angka maksimal.
Ada kemungkinan jumlahnya setelah DRM nanti lebih kecil dari yang sudah dihitung. Karena, jumlah atlet yang lolos kualifikasi tidak mungkin bertambah jadi lebih banyak.
Berita Terkait
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Hasil Penelitian Universitas Monash Australia: Pilkada Aceh Paling Banyak Ujaran Kebencian, Sumbar Terendah
-
Gegara Mikrofon, Debat Ketiga Pilgub Aceh Ricuh, Pendukung Paslon Ribut Naik ke Panggung
-
Mobil Timses Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Polisi Buru Pelaku
-
UMP Aceh 2025 Naik Berapa? Ini Perkiraannya
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini
-
Oknum ASN Rudapaksa Pelajar SMP hingga Hamil di Padangsidimpuan
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia