SuaraSumut.id - Masyarakat diimbau untuk tetap waspada selama curah hujan tinggi di Aceh Barat Daya (Abdya) yang dapat meningkatkan risiko bencana seperti banjir hingga angin kencang.
Kepala BPBK Abdya, Armayadi mengatakan bahwa dalam beberapa hari terakhir hujan deras disertai angin kencang sering melanda Abdya, menyebabkan debit air sungai meningkat dan hampir meluap ke pemukiman.
"Abdya memang rawan banjir luapan di beberapa titik. Warga harus mewaspadai potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, dan angin kencang akibat hujan lebat yang terus menerus," katanya melansir Antara, Rabu (18/9/2024).
Meskipun saat ini intensitas hujan belum berdampak buruk pada pemukiman, pihaknya terus memantau kondisi dan melakukan patroli di wilayah rawan banjir seperti Kecamatan Babahrot, Kuala Batee, Jeumpa, Susoh, Blangpidie, Setia, Tangan-Tangan, Manggeng, dan Lembah Sabil.
Warga juga diingatkan untuk tidak membuang sampah ke sungai atau saluran air, karena hal itu dapat menghambat aliran air dan meningkatkan risiko banjir.
Hujan deras juga menyebabkan air di sejumlah sungai seperti Krueng Babahrot, sungai di kawasan Kuala Batee, Jeumpa, Kreung Beukah, aliran sungai di Kecamatan Tangan-Tangan, Krueng Manggeng, dan Kreung Baru menjadi keruh bercampur lumpur.
Kondisi ini berbahaya bagi masyarakat yang tinggal dekat dengan DAS, karena jika intensitas hujan terus meningkat, air sungai bisa meluap ke pemukiman.
"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan menjaga kebersihan lingkungan agar aliran air tetap lancar dan tidak terjadi luapan. Tim reaksi cepat (TRC) terus melakukan pemantauan di titik-titik rawan," katanya.
Berita Terkait
-
Bridgestone Soroti Pentingnya Perawatan Ban Khususnya di Musim Hujan
-
Jangan Sampai Menyesal, Pentingnya Rawat sang Penyelamat di Kolong Mobil di Musim Hujan
-
Ruben Onsu Izinkan Betrand Peto Main Bola Saat Hujan, Asal....
-
Waspada Demam Berdarah di Musim Hujan, Ini Tips dari Epidemiolog!
-
Cara Julie Estelle Pilih Busana Musim Hujan Biar Tetap Stylish, Baju Wajib Lengan Panjang?
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Amankan Pilkada Serentak 27 November di Sumut, 12 Ribu Polisi Dikerahkan
-
Bobby Nasution-Surya Kampanye Akbar, Ajak Pendukung Datang ke TPS-Coblos Nomor 1
-
Kampanye Akbar Bobby-Surya, Gelorakan Semangat Bersama Membangun Sumut
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti
-
Apresiasi Loyalitas Nasabah, CIMB Niaga Gelar XTRA XPO di Medan