SuaraSumut.id - Seorang pria berinisial MRR (29) di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut) melakukan percobaan bunuh diri.
Kapolsek Serbalawan, AKP Syamsul Bahri Dalimunthe, mengatakan peristiwa terjadi di Jalan Dolok Batunanggar Huta I, Nagori Dolok Maraja, Kecamatan Tapian Dolok, pada Minggu 6 Oktober 2024 kemarin.
Dirinya ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri dengan mulut yang mengeluarkan buih. Percobaan bunuh diri itu dilakukan dengan cara meminum racun hama.
"Dari keterangan saksi-saksi, bahwa ia tidak sadarkan diri karena melakukan percobaan bunuh diri dengan cara minum racun," kata Syamsul Bahri, Selasa (8/10/2024).
Menurut keterangan saksi, MRR diduga terlibat judi online. Ia pun memiliki utang dan kemudian tidak bisa membayarnya.
"MRR melakukan percobaan bunuh diri dikarenakan memiliki utang dan belum bisa membayarnya," ujarnya.
MRR juga harus memenuhi kebutuhan rumah tangganya. Gaji hasil kerjanya tidak dapat diberikan kepada sang istri karena utang judi online yang juga harus dibayar.
Sehingga MRR takut untuk pulang ke rumah karena malu menghadapi istrinya. Dirinya pun memilih untuk mengakhiri hidupnya dengan minum racun hama.
"Percobaan bunuh diri karena korban tidak berani pulang untuk menjumpai istrinya, sehingga meminum racun jenis rondap," ungkapnya.
MRR kemudian dibawa ke RSU Murni Teguh Pematangsiantar. Petugas kepolisian menyita barang bukti berupa satu botol racun hama yang telah kosong dari lokasi. Hingga saat ini korban masih menjalani perawatan di rumah sakit.
Berita Terkait
-
Perwira Israel Bunuh Diri Setelah Dipanggil Tugas Aktif, Picu Kekhawatiran Lonjakan Kasus Serupa
-
5 Lowongan Kerja Pabrik Medan Terbaru: Cek Posisi dan Kualifikasinya!
-
Detik-Detik Ibu dan 2 Anak Lompat dari Air Terjun Niagara, Rekaman CCTV Terungkap?
-
Novel Second Sister: Penyelidikan Dugaan Bunuh Diri Akibat Cyber Bullying
-
Novel Awan-Awan di Atas Kepala Kita: Bunuh Diri saat Ulang Tahun ke-19
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Begal di Deli Serdang Beraksi Naik Mobil Bacok Pemotor, 1 Pelaku Terkapar Ditembak
-
29 Pengungsi Rohingya di Aceh Timur Kabur dari Penampungan
-
Motif Pelaku Rampok Mobil-Gorok Leher Driver Taksi Online di Medan karena Terlilit Utang Judi Online
-
Edy Bilang Beli Medan Club Bonus, HIMMAH Sumut: Bonus atau Ada Kepentingan Lain?
-
Pelaku Pungli Pengunjung Kebun Teh Sidamanik Simalungun Ditangkap