SuaraSumut.id - Telkomsel hadirkan program loyalitas spesial "Undian Poin Gembira" yang dibuat khusus untuk para pelanggan setia di Sumatera Utara (Sumut).
Program ini memberikan kesempatan bagi seluruh pelanggan yang sudah mengumpulkan Telkomsel Poin dan menggunakan layanan Telkomsel untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik seperti Sepeda Motor, Smartphone, Smartwatch, Voucher Belanja dan lainnya yang siap dibagikan kepada para pelanggan setia di Sumut.
Program ini berlaku mulai dari tanggal 1 hingga 30 November 2024 dan terbuka untuk semua pelanggan yang telah mengisi ulang pulsa atau membeli paket minimal Rp 12.000. Setiap 1 poin yang ditukarkan melalui aplikasi MyTelkomsel akan langsung berubah menjadi kupon undian, sehingga semakin banyak poin yang ditukarkan, semakin besar peluang untuk menang.
General Manager Consumer Business Region Sumbagut Telkomsel – Agung E Setyobudi mengatakan, program ini sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia Telkomsel di Sumut.
"Kami ingin memberikan pengalaman seru dan bernilai tambah bagi mereka yang telah menggunakan produk dan layanan Telkomsel," katanya.
Melalui program ini, Telkomsel berupaya agar setiap pelanggan memiliki kesempatan nyata untuk memenangkan hadiah menarik yang telah kami sediakan.
"Kami berharap program ini tidak hanya memberi kegembiraan, tetapi juga semakin mempererat hubungan Telkomsel dengan masyarakat di Sumut," ujarnya.
Nantinya, para pelanggan yang mengikuti program ini berkesempatan mendapatkan hadiah seperti 1 unit Motor Honda BeAT, 1 unit Motor Listrik Volta, 30 unit Samsung Galaxy A05s, 25 unit Garmin Forerunner 55, 20 Modem Orbit Zone Star 2 dan 30 Voucher Belanja Indomaret senilai Rp 300.000.
Bagi pelanggan yang belum beruntung memenangkan beragam hadiah tersebut, Telkomsel tetap memberikan hadiah spesial berupa kuota data 3GB sebagai bentuk apresiasi atas loyalitas mereka.
Kkuota bisa di klaim melalui link notifikasi sms dari Telkomsel atau aplikasi MyTelkomsel. Proses pengundian sendiri akan dilakukan pada bulan Desember 2024 dan akan diumumkan melalui website Telkomsel.
"Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program yang memberikan manfaat nyata bagi pelanggan setia kami, termasuk di berbagai kota dan kabupaten yang ada di Provinsi Sumatera Utara termasuk Pulau Nias. Melalui Undian Poin Gembira, kami berharap bisa berbagi kebahagiaan dan menjadi bagian dari experience pelanggan yang bernilai tambah dalam menikmati layanan terbaik dari Telkomsel," katanya.
Berita Terkait
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Gubernur Bobby Nasution Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana hingga 31 Desember 2025
-
Mensos Salurkan Santunan Rp15 Juta bagi Ahli Waris Korban Bencana di Sibolga
-
Anjing Pelacak K-9 Dikerahkan Cari Korban Tertimbun Longsor di Sibolga-Padangsidimpuan
-
Dengarkan Keluhan Warga Soal Air Bersih di Wilayah Longsor, Bobby Nasution Akan Bangunkan Sumur Bor
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
4 Cara Memilih Outfit yang Tepat Sesuai Warna Kulit
-
18 Sekolah Terdampak Bencana di Aceh Belajar di Tenda
-
Telkomsel Pulihkan Jaringan di Desa Pulo Gelime Aceh
-
Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Pekerja Wanita, Diancam Tak Digaji dan Dipaksa Tetap Kerja 15 Tahun
-
3 Pilihan Motor Matic yang Siap Hadapi Banjir