
SuaraSumut.id - Bandara Abdul Haris Nasution di Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumatera Utara (Sumut), akan melayani penerbangan perdana pada Sabtu 11 Januari 2025. Penerbangan ini akan melayani rute Mandailing Natal-Medan dan sebaliknya.
Kabar penerbangan perdana ini disampaikan oleh Bupati Madina Ja'far Sukhairi Nasution. Maskapai yang akan melakukan penerbangan adalah Susi Air dengan type pesawat Cessna Grand Caravan berkapasitas 10 penumpang.
Penerbangan perdana dimulai pukul 09.45 WIB dari Bandara Kuala Namu menuju Bandara Abdul Haris Nasution. Di hari yang sama, penerbangan dari bandara Abdul Haris Nasution menuju bandara Kuala Namu pukul 11.10 WIB.
"Penerbangan Medan-Madina dan Madina-Medan masih sekali dalam seminggu, yakni hari Sabtu saja," katanya melansir Antara, Selasa (7/1/2024).
Penerbangan diperkirakan memakan waktu 1 jam 15 menit, baik dari Medan-Madina maupun dari Madina-Medan.
Hingga saat ini pemesanan tiket penerbangan belum dilayani pihak ketiga seperti tiket.com atau Traveloka dan lainnya. Berdasar brosur yang diedarkan pihak maskapai, pemesanan tiket penerbangan untuk Medan 08112113081. Dan untuk Madina 085762513290.
Harga tiket untuk Sabtu depan dengan rute penerbangan Medan-Madina Rp 707.210 dan Madina-Medan Rp 594.560. Perbedaan harga antara Medan dan Madina itu disebabkan perbedaan PSC (jasa airport) lebih mahal di bandara Kuala Namu dibanding bandara Abdul Haris Nasution.
Adapun biaya bagasi adalah gratis untuk 1 handcarry/tas tenteng/barang ke kabin seberat 1 sampai 15 Kilogram (Kg). Sedangkan bagasi berbayar sebesar Rp 15.000 per kilogram untuk penerbangan kurang dari 1 jam (maksimal 50 Kg).
Berita Terkait
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Sumut Dibuka? Berikut Info Terbarunya
-
Bertemu Bobby Nasuition, Mensos Sebut Akan Ada 4 Sekolah Rakyat di Sumut
-
7 Rekomendasi Makanan Khas Binjai, Terlalu Enak untuk Dilewatkan
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
AS Juga Protes Kebijakan Hilirisasi Nikel Warisan Jokowi
-
5 Rekomendasi Aplikasi Android untuk Nobar Online, Bisa YouTube hingga Netflix
Terkini
-
Bosan di Hari Rabu? Dapatkan Kejutan Seru dari DANA Kaget
-
Tiga Bacaan Doa Penglaris dalam Islam
-
Hilang Terseret Arus Sungai saat Bermain, Bocah di Deli Serdang Ditemukan Tewas
-
Telkomsel Gelar Program "Undi Undi Hepi", Hadiah Spektakuler
-
Kebakaran Tragis di Medan Renggut Nyawa 2 Korban, Jukir Rela Mati Demi Selamatkan Anak-anak!