SuaraSumut.id - Asian Agri bersama Tanoto Foundation menggelar kegiatan "Sehat dan Pintar Bersama" di Thamrin Plaza, Medan pada 26-27 Februari 2025. Kegiatan ini bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Medan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Medan .
Sehat dan Pintar Bersama ini menawarkan berbagai layanan yang dapat memberikan manfaat kepada masyarakat Kota Medan. Seperti pemeriksaan dan edukasi kesehatan gratis yang diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga gaya hidup sehat.
Selain itu, juga terdapat kegiatan untuk peningkatkan literasi dan bazar minyak goreng premium dengan harga terjangkau agar dapat mendukung kebutuhan masyarakat.
Project Management Unit Coordinator Tanoto Foundation Sumatra Utara, Felly Ardan mengatakan
kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pencegahan dan deteksi dini masalah kesehatan.
"Melalui layanan pemeriksaan gratis, seperti pengecekan tekanan darah dan gula darah serta edukasi kesehatan, masyarakat dapat lebih mudah memantau kondisi kesehatannya," katanya.
"Program ini tidak hanya mendorong kebiasaan hidup sehat, tetapi juga memperkuat peran masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan berkualitas," sambungnya.
Tanoto Foundation juga bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Medan untuk menghadirkan layanan perpustakaan keliling.
"Dengan menyediakan akses mudah ke buku-buku edukatif hingga bacaan umum, kegiatan ini bertujuan untuk menjangkau lebih banyak masyarakat, termasuk mereka yang memiliki keterbatasan akses terhadap bahan bacaan. Sinergi berbagai pihak ini diharapkan tidak hanya menghidupkan budaya membaca, tetapi juga memperluas pemahaman masyarakat akan pentingnya literasi sebagai fondasi dalam membangun masa depan yang lebih cerah," ucapnya.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Pocut Fatimah Fitri, MARS menyatakan bahwa sebagai institusi yang bertanggung jawab dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, Dinas Kesehatan Kota Medan menyambut baik kolaborasi dalam program "Sehat dan Pintar Bersama."
Program ini memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya pencegahan penyakit dan pemeriksaan kesehatan secara berkala.
"Melalui layanan pemeriksaan kesehatan gratis dan edukasi, diharapkan masyarakat dapat lebih proaktif dalam menjaga kesehatannya. Kami berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak masyarakat di masa mendatang," cetusnya.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Medan, Laksamana Putra Siregar, mendukung kegiatan tersebut sebagai bagian dari upaya meningkatkan literasi dan minat baca masyarakat.
"Literasi bukan hanya tentang kemampuan membaca, tetapi juga tentang memahami dan memanfaatkan informasi untuk meningkatkan kualitas hidup. Harapan kami kolaborasi ini menjadi langkah strategis dalam memperluas akses terhadap bahan bacaan yang edukatif serta menanamkan budaya literasi di tengah masyarakat," jelasnya.
Sementara itu, Manager Sustainability Operation & CSR Asian Agri, Putu Grhyate Yonata Aksa, menambahkan bahwa program "Sehat dan Pintar Bersama" ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung pertumbuhan inklusif (inclusive growth).
"Sebagai perusahaan perkebunan kelapa sawit yang mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat baik peningkatan kesehatan maupun literasi, maka untuk turut menyukseskan dan memeriahkan acara ini, Asian Agri juga menghadirkan bazar minyak goreng premium. Dengan demikian, warga yang telah mengikuti pemeriksaan kesehatan bisa mendapatkan minyak goreng berkualitas dengan harga lebih terjangkau," katanya.
Dengan adanya kolaborasi lintas sektor ini, diharapkan masyarakat Kota Medan semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan sekaligus meningkatkan minat baca demi masa depan yang lebih baik.
Tercatat lebih dari 310 peserta turut berpartisipasi dalam kegiatan "Sehat dan Pintar Bersama" yang berlangsung selama dua hari.
Berita Terkait
-
6 Beasiswa Selain KIPK dari Swasta Untuk Mahasiswa Kurang Mampu
-
Beasiswa TELADAN Cetak Pemimpin Masa Depan Inklusif dan Berkualitas Dunia
-
Tingkatkan Produktivitas Sawit Nasional, 3 KUD Mitra Asian Agri Kerja Sama dengan BPDPKS dan Perbankan
-
Jalankan Program Peremajaan Sawit Rakyat, 3 KUD Mitra Asian Agri di Jambi Tandatangani Perjanjian Kerja Sama
-
Sosok Sukanto Tanoto, Konglomerat RI yang Beli Mal Mewah di Singapura
Terpopuler
- Mahfud MD Guyon soal Kasus Pertamax Oplosan, Disemprot Balik Netizen: Itu Kan Zaman Bapak Menjabat
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Ditagih Utang di Warung Rp500 Ribu, Firdaus Oiwobo Kicep
- Gelombang PHK Kian Marak Usai Sritex Tutup, Publik Sindir Janji Gibran Buka 19 Juta Lapangan Kerja
- Agnez Mo Puji Pacar Setinggi Langit: The Most Peaceful Relationship, Sama Dia Nggak Perlu Pura-Pura
Pilihan
-
Foto Jay Idzes Dipajang Bersama Pemain Top Timnas ASEAN, Masuk Skuad ASEAN All-Star Lawan Manchester United?
-
Perekam 'Papa Minta Saham' Maroef Sjamsoeddin Resmi jadi Bos MIND
-
Ngabuburit Keliling Kota Solo, Ini Momen Jokowi Bagikan Beras dan Amplop ke Warga
-
Dukung SDM IKN, Unesa Gelontorkan Rp 500 Miliar Bangun Kampus di KIPP
-
Prosesi Tepung Tawar: Langkah Awal Rudy Masud & Seno Aji Pimpin Kaltim
Terkini
-
Ekspor dan Impor Sumut Januari 2025 Kompak Turun
-
Jadwal Imsak Medan dan Sekitarnya, Selasa 4 Maret 2025
-
Dukung Program Ketahanan Pangan, Asian Agri Tanam Jagung Perdana di Asahan
-
Mahasiswi di Medan Jadi Korban Begal, Polisi Tembak Pelaku
-
Kades Hilang Misterius di Deli Serdang Ditemukan Tewas di Sungai