SuaraSumut.id - Polisi membubarkan aksi remaja yang melakukan balap liar di Jalan Bahari Aloha, Medan, Minggu (16/3/2025) dini hari.
Pembubaran balap liar ini dilakukan saat Polres Pelabuhan Belawan tengah menggelar patroli skala besar untuk pengamanan sahur.
Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Janton Silaban mengatakan bahwa saat partoli petugas melihat sekelompok pemuda berkumpul di pinggir jalan dengan sepeda motor yang telah dimodifikasi.
"Melihat kedatangan petugas, mereka berusaha melarikan diri," katanya kepada SuaraSumut.id.
Pihaknya lalu melakukan penindakan dengan mengamankan 11 orang remaja yang terlibat balap liar.
"Ada 11 remaja dan tujuh unit sepeda motor yang digunakan untuk balap liar diamankan," ujar Kapolres.
Adapun ke-11 remaja yang berhasil diamankan berinisial SF, DA, RK, RF, IS, DP, R, MI, RA, Ra, dan RP.
Para remaja tersebut telah dibawa ke Polres Pelabuhan Belawan untuk pemeriksaan lebih lanjut.
"Kami akan melakukan pendataan serta memberikan pembinaan kepada mereka. Selain itu, kami juga akan memanggil orang tua mereka agar memberikan edukasi terkait bahaya balap liar," ungkapnya.
Pihaknya akan terus meningkatkan patroli, terutama di waktu sahur, guna mencegah aksi balap liar dan kegiatan yang dapat mengganggu ketertiban umum.
"Balap liar tidak hanya membahayakan pelaku, tetapi juga pengguna jalan lainnya," jelasnya.
Pihaknya mengimbau para orang tua agar mengawasi anak-anaknya dan tidak membiarkan mereka terlibat dalam kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Proliga 2026: Surabaya Samator Menang Dramatis atas Medan Falcons, Pelatih Tak Puas
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Balita 4 Tahun Kena Peluru Nyasar Tawuran di Medan, KemenPPPA: Ini Ancaman Nyata Bagi Anak
-
Demo di Depan Kedubes AS Sempat Buat Lalu Lintas Tersendat
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat