SuaraSumut.id - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution mengimbau masyarakat agar berhati-hati saat mengunjungi tempat wisata. Bobby meminta agar para orang tua dapat memperhatikan anak-anaknya saat berada di tempat objek wisata.
Hal tersebut dikatakan Bobby saat halalbihalal Hari Raya Idul Fitri 1446 H di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubsu, Medan, Selasa (1/4/2025).
"Hari Raya Idul Fitri bertepatan dengan libur panjang. Jadi, saya mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat mengunjungi objek wisata. Yang punya anak-anak, diperhatikan, dijaga," kata Bobby.
Halalbihalal dengan Sejumlah Kepala Daerah
Bobby Nasution melaksanakan halalbihalal bersama sejumlah kepala daerah di Sumut. Terdapat belasan kepala daerah dan wakil kepala daerah yang terlihat hadir.
Hadir di antaranya Wali Kota Medan, Wali Kota Gunungsitoli, Bupati Langkat, Bupati Padangsidimpuan, Bupati Toba, Bupati Tapteng, Bupati Dairi, Wali Kota Tanjungbalai.
Kemudian, Bupati Labura, Wali Kota Binjai, Bupati Paluta, Bupati Sergai, Bupati Pakpak Bharat, dan Bupati Samosir.
Para kepala daerah tersebut berbincang sembari menikmati berbagai menu yang telah disajikan. Seperti Lontong Santai Medan, bakso, rujak Aceh, mpek-mpek, dan lainnya.
"Pada hari ini, dan kemarin juga sudah berjalan, Halalbihalal bersama kepala daerah se-Sumut. Kemarin kepala daerah yang dekat-dekat juga sudah ada yang berdatangan. Bukan hanya itu, sama masyarakat, tokoh masyarakat juga sudah," ucap Bobby.
Bobby megatakan semangat Hari Raya Idul Fitri pada hari ini dapat diartikan sebagai semangat berkolaborasi, sama-sama merasakan kemenangan. Idul Fitri sebagai momentum untuk bersilaturahmi berkumpul dengan keluarga, saling memaafkan.
Setelah menikmati hidangan sambil mengobrol, Bobby lalu mengajak para bupati dan wali kota untuk mengunjungi rumah jabatan Wakil Gubernur Sumut di Jalan Tengku Daud.
Bupati dan wali kota beserta para istri yang hadir berangkat bersama-sama Bobby Nasution menaiki bus menuju kediaman Wakil Gubernur Sumut Surya, yang tidak jauh dari lokasi.
Open House
Sebelumnya, Bobby Nasution menggelar Open House dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, pada Senin 31 Maret 2025.
Seribuan masyarakat umum, para pejabat, hingga para Konsul Jenderal (Konjen) negara sahabat hadir bersilaturahmi di Rumah Dinas Gubernur Sumut.
Tag
Berita Terkait
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Prabowo Agenda Panen Raya di Karawang, Zulhas dan Bobby Naik Motor
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing
-
7 Tempat Wisata Viral Magelang Selain Candi Borobudur, Ada Nepal van Java!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana