SuaraSumut.id - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79, jajaran Polsek Tanjung Beringin melaksanakan kegiatan ziarah ke situs sejarah Kerajaan Bedagai.
Dipimpin langsung oleh Wakapolsek Tanjung Beringin, IPDA Brimen Sihotang, bersama personel Bripka Syafruddin, ziarah ini dilaksanakan di kompleks Masjid Jamik Ismailiyah, Desa Pekan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Kamis 26 Juni 2025.
Masjid Jamik Ismailiyah bukan sekadar rumah ibadah, melainkan juga situs bersejarah yang telah berdiri sejak tahun 1880 dan menjadi simbol kuat perkembangan Islam dan budaya di kawasan Tanjung Beringin.
Di dalam kompleks ini terdapat makam Raja H. Tengkoe Ismail, yang bergelar Raja Soeloeng Laut, dikenal sebagai pendiri Kerajaan Bedagai dan merupakan putra dari Sultan Deli Oesman.
Makam beliau bersama keluarganya terletak di area sekitar masjid yang menjadi saksi bisu perjalanan panjang sejarah Bedagai.
Kegiatan ziarah ini didampingi Kepala Desa Pekan Tanjung Beringin, Indra Syahputra. Sinergi antara Polri dan pemerintahan desa ini menjadi contoh kerja sama dalam menjaga keharmonisan dan melestarikan warisan budaya.
"Kegiatan ziarah ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap sejarah dan kearifan lokal. Kami ingin tidak hanya bertugas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga menjadi bagian dari masyarakat yang menghargai sejarah, menghormati para leluhur, dan mempererat tali silaturahmi," kata Ipda Brimen Sihotang.
Ziarah ini menjadi momentum reflektif bagi jajaran kepolisian akan pentingnya nilai-nilai historis dan kekeluargaan yang telah dibangun oleh para pendahulu.
"Dengan mengenal dan menghargai akar sejarah, diharapkan para personil dapat semakin dekat dengan masyarakat dan menjalankan tugasnya dengan jiwa pengabdian yang lebih humanis," ujarnya.
Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) melakukan pendataan serta pendaftaran Objek Diduga Cagar Budaya (ODCB) tahun 2025 di Desa Pekan Tanjung Beringin, Kecamatan Tanjung Beringin.
Ketua Tim Pendaftaran ODCB Disparbudpora Sergai, Martina Silaban, menjelaskan bahwa pendataan ini dilaksanakan sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2022 tentang Registrasi Nasional Cagar Budaya.
"Kami melakukan identifikasi dan observasi awal terhadap delapan objek di Desa Pekan Tanjung Beringin. Selanjutnya akan dilakukan kajian mendalam dan penelitian sebagai dasar penetapan resmi," ungkap Martina.
Pangeran Nara Klana Kerajaan Bedagai, Tengku Ahmad Syafi’i, mendukung penuh upaya ini.
"Saya berharap peninggalan leluhur kita dapat segera ditetapkan menjadi Cagar Budaya, agar anak cucu kita tetap bisa mengenal dan merasakan kekayaan budaya Bedagai. Saya juga mendukung rencana pembangunan replika Istana Bedagai sebagai bentuk pelestarian sejarah," jelasnya.
Camat Tanjung Beringin, Nur Chinta Defi Tambunan, dan Kepala Desa Pekan Tanjung Beringin, Indra Syahputra, menyatakan apresiasi dan komitmennya mendukung penuh program pelestarian Cagar Budaya Kerajaan Bedagai ini.
Tag
Berita Terkait
-
Warga Serbu Monas untuk Rayakan HUT ke-79 Polri
-
Didampingi Kapolri, Prabowo Pimpin Langsung Upacara HUT ke-79 Bhayangkara di Monas
-
Prabowo di HUT ke-79 Bhayangkara: Polri Jangan Mau Dirusak oleh Siapa Pun!
-
Tampil di HUT ke-79 Bhayangkara, Anjing Robot Polisi Sempat Terjengkang Saat Hendak Tampil
-
Peringatan HUT Bhayangkara ke-79 di Monas: Atraksi Udara hingga Keterlibatan Ormas Warnai Upacara
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja