SuaraSumut.id - Warga Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), diimbau untuk bersiap menghadapi gangguan aliran air bersih yang akan terjadi mulai malam ini, Jumat 27 Juni 2025.
Informasi ini disampaikan secara resmi oleh akun Instagram @tirtanadiprovsu. Gangguan aliran air dimulai pada pukul 21.00 WIB.
"Info Gangguan Pelayanan Cabang Medan Kota," tulis dalam akun tersebut.
Wilayah Terdampak Gangguan Air PDAM Tirtanadi
Beberapa wilayah yang dipastikan mengalami gangguan aliran air malam ini meliputi:
- Jalan Halat
- Jalan Japaris
- Jalan HM Jhoni
- Jalan Brigjend Katamso
- Jalan Pemuda
- Jalan Juanda
- Kota Matsum
"Penyebab gangguan untuk perbaikan foot valve pompa distribusi 3, 4, dan 5 mengakibatkan air kecil dan mati," tulis dalam akun tersebut.
Pihak Tirtanadi menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Sebagai bentuk pelayanan darurat, Tirtanadi akan mendistribusikan air bersih ke wilayah-wilayah yang terdampak gangguan.
"Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Tirtanadi akan mendistribusikan air melalui mobil tangki bagi lokasi yang terdampak gangguan pelayanan," pungkasnya.
Tips Menghadapi Gangguan Air di Rumah
Agar tetap nyaman dan aman selama masa gangguan air, berikut beberapa tips yang dapat Anda terapkan:
1. Simpan Air Secukupnya Sebelum Gangguan Dimulai
Segera isi seluruh wadah air yang tersedia di rumah seperti ember, jerigen, galon, atau tandon air.
Pastikan Anda memiliki cukup cadangan untuk keperluan penting, seperti mandi, masak, dan cuci tangan.
2. Gunakan Air Secara Bijak
Selama masa gangguan, gunakan air dengan efisien. Hindari aktivitas yang menghabiskan banyak air seperti mencuci mobil atau menyiram taman.
3. Gunakan Air Bekas yang Masih Bersih
Tag
Berita Terkait
-
Honor Magic 8 Pro Air Debut: HP Flagship Tipis Pesaing iPhone dengan Zoom 100X
-
Titik Terang! Pergerakan Smartwatch Terdeteksi di iPhone Co Pilot, Keluarga: Ada Harapan Hidup
-
Misteri di Lereng Bulusaraung: Mengapa Pesawat Sehat Menabrak Gunung?
-
Pengumpulan Sampel Keluarga Korban Pesawat ATR 42-500
-
Gajah yang Mendengar Suara Semut
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja