SuaraSumut.id - Sebanyak 500 personel gabungan Polri/TNI dan instansi terkait siap mengamankan perhelatan 3rd Internasional Indonesian Pencak Silat Open Championship 2025. Event ini digelar pada 4 hingga 10 Agustus 2025 di Gedung Serbaguna Sumut, Jalan Pancing Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Event yang akan dibuka oleh Presiden Prabowo Subianto ini akan diikuti pesilat dari 20 negara. Antusias pesilat mancanegara ini seiring dengan akan dipertandingkannya olahraga asal Indonesia pada olimpiade.
Hingga Jumat 1 Agustus 2025, pesilat dari Singapura dan Myanmar telah tiba Medan. Jelang pembukaan, digelar rapat pengamanan yang dipimpin Kabag Ops Polrestabes Medan Kompol Pardamean Hutahean bersama Ketua Panitia 3rd International Indonesia Pencak Silat Open Championship 2025 Dr dr H Johny Marpaung MKedOG SpOG Subsp-KFM.
Rapat juga dihadiri Wadir Lantas Poldasu, perwakilan Kodim 0201 BS, perwakilan Denpom I/BB, perwakilan Polresta Deliserdang, Sekretaris Damkar Medan, perwakilan Dinas Kesehatan Medan, perwakilan Pemkab Deliserdang dan instansi terkait lainnya.
Kompol Pardamean Hutahean dalam kesempatan ini memantapkan komunikasi dan koordinasi terpadu tim pengamanan termasuk dengan panitia pelaksana.
Ploting pengamanan termasuk di lokasi acara, perparkiran, pengaturan arus lalulintas, tempat penginapan para pesilat dan pasokan listrik. Demikian pula kesiapan pengamanan para pesilat dari luar negeri.
Ketua Panitia Johny Marpaung didamping Haris Muda Siregar (panitia) dan Mahadi Kadar (direktur utama Trans Kreasindo Production) mengatakan seluruh persiapan tuntas pada Minggu 3 Agustus 2025, Sedangkan acara akan dibuka presiden pada Senin 4 Agustus 2025.
Perlu diketahui, event ini akan melibatkan melibatkan 3.500 pesilat tangguh dari dalam dan luar negeri, dan dihadiri oleh 500 tamu VIP.
Ribuan penonton berkesempatan menyaksikan pertandingan pencak silat internasional tersebut secara gratis. Penonton juga dapat mengunjungi pemeran UKMK dan kuliner.
Berita Terkait
-
Prabowo Naikkan Anggaran Riset 50 Persen Jadi Rp12 Triliun, Fokus pada Swasembada Pangan dan Energi
-
Airlangga Ungkap Pemerintah Siapkan Dana 6 Miliar USD demi Bentuk BUMN Tekstil Baru
-
Direstui Prabowo, Purbaya Ancam Setop Kirim Anggaran Jika Kementerian Lelet Belanja
-
RUU Disinformasi Masih Wacana, Mensesneg Sebut untuk Pertanggungjawaban Platform Digital
-
Terungkap! Ini yang Dikoreksi Prabowo dari Desain hingga Fungsi IKN
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh