SuaraSumut.id - Ratusan warga di Kabupaten Aceh Barat, dicoret dari daftar penerima bantuan sosial (bansos). Mereka dicoret dari program keluarga harapan (PKH) dan bantuan sembako. Keputusan itu diambil karena ratusan warga tersebut terindikasi sebagai pelaku judi online (judol).
"Ada lebih 100 lebih keluarga penerima manfaat (KPM) bansos PKH dan sembako di Aceh Barat tidak lagi menerima bantuan uang tunai dari pemerintah karena terindikasi judi online," kata Koordinator Kabupaten PKH Kabupaten Aceh Barat, Mawardi, melansir Antara, Senin 15 September 2025.
Mereka yang tidak lagi menerima bantuan dari pemerintah terhitung di tahap ketiga, yaitu bulan Juli, Agustus dan September 2025.
Jumlah bantuan yang diterima oleh masing-masing KPM di Kabupaten Aceh Barat bervariasi, antara Rp 600 ribu hingga Rp 1,7 juta lebih per tahap selama tiga bulan nya.
Jumlah penerima bantuan sosial PKH di Kabupaten Aceh Barat yang tercatat hingga Juli 2025 mencapai sebanyak 12.015 keluarga penerima manfaat atau KPM, dan untuk penerima bantuan sosial sembako tercatat sebanyak 16.000 KPM.
"Sesuai penyampaian menteri sosial di seluruh Indonesia ada 600 ribu penerima bansos yang terindikasi bermain judi online, untuk Aceh Barat ada seratusan lebih yang saat ini tidak lagi menerima bantuan dari pemerintah," ujarnya.
Pihaknya juga mengimbau kepada masyarakat penerima bantuan, agar dapat menggunakan bantuan keuangan yang selama ini telah diterima dari pemerintah sesuai peruntukan dan penggunaan.
Masyarakat diimbau tidak menggunakan uang bantuan dari pemerintah untuk digunakan sebagai modal judi online, karena tindakan tersebut menyalahi aturan yang berlaku, demikian Mawardi.
Berita Terkait
-
Pemerintah Siapkan Digitalisasi Bansos, Sistem Dibuat Oleh Luhut Binsar Pandjaitan
-
OJK Desak Perbankan Segara Tutup Ribuan Rekening Judi Online
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Polisi Sita Rp37,6 Miliar dari Ratusan Rekening Judol
-
Sikat 21 Situs Judi Online Internasional, Bareskrim Sita Rp59 Miliar dan Ringkus 5 Tersangka
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini
-
Dua Remaja Hanyut di Sungai Deli Serdang, Ditemukan Meninggal Dunia
-
Cara Efektif Mencegah Kabel Listrik Digigit Tikus agar Rumah Terhindar dari Kebakaran