- Virtual Run dan Senam Powerfit diadakan di Pantai Cermin, Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Minggu 23 November 2025.
- Acara yang bertujuan memperingati Hari Ibu 2025 ini dihadiri pejabat penting dan menawarkan rute lari 3K, 5K, dan 10K.
- Lokasi acara dipilih untuk mempromosikan potensi wisata Sergai sekaligus memberikan edukasi kesehatan kepada peserta.
SuaraSumut.id - Ratusan peserta memadati kawasan Pantai Ingah Seafood, Pantai Cermin, Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut), Minggu 23 November 2025. Mereka hadir untuk mengikuti Virtual Run dan Senam Powerfit dalam rangka memperingati Hari Ibu 2025.
Kegiatan ini dihadiri oleh Master Coach Powerfit Indonesia, Wakapolda Sumut Brigjen Rony Samtana, Founder Fit Martina hingga Wakil Bupati Sergai Adlin Tambunan.
Begitu peluit dilepaskan, ratusan pasang kaki berlari menyusuri rute yang ditawarkan, 3K, 5K, hingga 10K. Suara ombak Pantai Cermin menjadi soundtrack alami hingga mereka mencapai garis finish.
Usai menaklukkan rute, peserta mengikuti senam Powerfit yang dipimpin langsung oleh Founder Powerfit Indonesia. Musik menghentak dan gerakan energik peserta membuat suasana di tepi pantai semakin hidup. Para peserta, khususnya kaum ibu, terlihat sangat antusias mengikuti sesi ini. Peserta juga mendapat edukasi kesehatan serta kesempatan membawa pulang doorprize.
Founder Powerfit menjelaskan, pemilihan Pantai Cermin sebagai lokasi merupakan upaya untuk mempromosikan potensi wisata Sergai yang dinilai memiliki daya tarik kuat.
Kapolsek Pantai Cermin AKP Frido Manik memimpin langsung pengamanan didampingi perwira pengendali Iptu Sakban, Ipda Brimen dan Ipda Antonius, serta personel Satlantas, Dishub dan Satpol PP Sergai.
Menjelang akhir acara, panitia membuka pendaftaran member Powerfit bagi masyarakat yang ingin mengikuti program kebugaran secara berkelanjutan. Banyak peserta masih terlihat menikmati suasana pantai sambil berfoto dan bercengkerama sebelum meninggalkan lokasi.
Berita Terkait
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Gubernur Bobby Nasution Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana hingga 31 Desember 2025
-
Mensos Salurkan Santunan Rp15 Juta bagi Ahli Waris Korban Bencana di Sibolga
-
Anjing Pelacak K-9 Dikerahkan Cari Korban Tertimbun Longsor di Sibolga-Padangsidimpuan
-
Dengarkan Keluhan Warga Soal Air Bersih di Wilayah Longsor, Bobby Nasution Akan Bangunkan Sumur Bor
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Bantuan ke Sikundo Aceh Barat Dikirim Pakai Helikopter Gegara Jalan Masih Terputus
-
Aceh Alami 1.556 Gempa Bumi Sepanjang 2025
-
3 Motor Matic Keren untuk Anak Muda, Nyaman, dan Bertenaga
-
Harga Emas 2 Januari 2026 Kembali di Atas Rp 2,5 Juta per Gram
-
600 Hunian di Aceh Tamiang Rampung, Diserahkan ke Pemerintah Daerah 8 Januari 2026