- Operasi pencarian korban banjir dan longsor di Kota Sibolga menemukan jasad wanita lansia tertimbun puing pada Senin, 1 Desember 2025.
- Jenazah tersebut ditemukan oleh Kompi 2 Siaga Batalyon-A di Kelurahan Angin Nauli, Kecamatan Sibolga Utara.
- Setelah dievakuasi, korban diketahui merupakan ibu kandung dari Aipda Simson Pakpahan, anggota Kompi 1 Batalyon-C Satbrimob Polda Sumut.
SuaraSumut.id - Operasi pencarian korban banjir dan longsor di Kota Sibolga, Sumatera Utara, menyisakan pilu. Sesosok tubuh manusia ditemukan tertimbun dalam tumpukan puing-puing reruntuhan kayu dan lumpur.
Korban ditemukan oleh Kompi 2 Siaga Batalyon-A di Kelurahan Angin Nauli, Kecamatan Sibolga Utara, Senin 1 Desember 2025.
Para personel yang bertugas berupaya mengevakuasi jenazah wanita lansia. Mereka bahu-membahu memindahkan korban ke kantong jenazah yang sudah dipersiapkan.
Belakangan diketahui bahwa jenazah itu adalah jasad ibu kandung dari Aipda Simson Pakpahan, anggota Kompi 1 Batalyon-C Satbrimob Polda Sumut.
"Di tengah upaya pencarian korban longsor di Sibolga, personel Brimob Polda Sumut menemukan satu jenazah wanita Lansia. Belakangan diketahui, almarhumah adalah ibu kandung dari salah satu personel Brimob sendiri," tulis akun Instagram @brimobpoldasumut, dilihat Rabu 3 Desember 2025.
Para personel Brimob kemudian membawa jenazah ke ambulans yang sudah disiapkan.
"Meski hati ikut berduka, para personel tetap menjalankan tugas dengan penuh hormat dan keteguhan," tulisnya.
"Mereka mengevakuasi almarhumah seutuhnya sebagai keluarga, sebagai wujud nyata bahwa pengabdian Brimob tidak hanya soal keberanian, tetapi juga ketulusan di saat yang paling berat," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tinjau Bencana Sumatra, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
-
Presiden Prabowo: Bantuan Bencana Wajib Transparan, Tak Ada Ujung-ujungnya Nagih
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut