Polisi Fokus Kejar 7 Tahanan Polres Serdang Bedagai yang Masih Kabur

MP Nainggolan menjelaskan, belum ada pemeriksaan terhadap anggota terkait para tahanan yang melarikan diri tersebut.

Suhardiman
Selasa, 24 November 2020 | 12:47 WIB
Polisi Fokus Kejar 7 Tahanan Polres Serdang Bedagai yang Masih Kabur
Kasubbid Penmas Polda Sumut, AKBP MP Nainggolan. [Foto: Istimewa]

SuaraSumut.id - Polisi masih melakukan pengejaran terhadap tahanan Polres Serdang Bedagai, Sumatera Utara yang kabur.

Hal tersebut dikatakan Kasubbid Penmas Polda Sumut, AKBP MP Nainggolan, dilansir dari Digtara.com--jaringan Suara.com, Selasa (24/11/2020).

"Masih dilakukan pengejaran, anggota masih dilapangan," kata MP Nainggolan.

MP Nainggolan menjelaskan, belum ada pemeriksaan terhadap anggota terkait para tahanan yang melarikan diri tersebut.

Baca Juga:Satu Tahanan Polres Sergai yang Kabur Ditangkap, 7 Masih Buron

"Belum ada pemeriksaan, masih fokus mencari para pelaku," ujarnya.

Hingga saat ini baru satu tahanan yang kabur berhasil diamankan.  Adalah Putra Agus Pratama Alias Tama yang terjerat kasus narkoba.

Tahanan itu diamankan di Pasar II, Kecamatan Medan Marelan pada Minggu 23 November 2020 kemarin.

"Satu orang sudah ditangkap di Pasar II Marelan, sekira pukul 17.00 kemarin," jelasnya.

Diberitakan, delapan orang tahanan Polres Sergai kabur, pada Minggu (22/11/2020) dini hari. Mereka kabur dengan cara menggergaji besi di atas kamar mandi. Para tahanan lalu kabur dari plafon.

Baca Juga:8 Tahanan Polres Sergai Kabur, Polisi Sisir ke Kawasan Pesisir Batubara

"Benar dan kejadian ini diketahui oleh salah satu tahanan bernama Haryadi sekitar pukul 03.30 WIB saat mau berwudhu. Ia melihat pecahan plafon dan saat melihat ke atas besi beton sudah terbuka, selanjutnya memberi tahu kepada tahanan yang lain serta piket jaga," kata Kapolres Sergai, AKBP Robinson Simatupang, kepada wartawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini