Garuda Antar Pulang 9 Orangutan dari Malaysia

Ke-9 orangutan terdiri dari empat jantan dan lima betina termasuk kategori bayi dengan usia diperkirakan 2 sampai 5 tahun.

Chandra Iswinarno
Jum'at, 18 Desember 2020 | 17:14 WIB
Garuda Antar Pulang 9 Orangutan dari Malaysia
9 Orangutan Dipulangkan dengan Pesawat Garuda. [Foto: Istimewa]

SuaraSumut.id - Sebanyak 9 orangutan dari Malaysia dipulangkan ke Indonesia. Orangutan itu diterbangkan dengan pesawat Garuda.

Ke-9 orangutan terdiri dari empat jantan dan lima betina termasuk kategori bayi dengan usia diperkirakan 2 sampai 5 tahun.

Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), Hotmauli Sianturi mengatakan, kepulangan hewan itu merupakan hasil dari penangkapan tindak penyelundupan satwa langka di Malaysia.

"Repatriasi orangutan dari Malaysia untuk kembali ke Indonesia (Sumatera), menunjukkan keseriusan pemerintah memerangi tindak kejahatan penyelundupan satwa langka. Orangutan merupakan salah satu satwa liar yang terancam punah dan dilindungi," katanya, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com, Jumat (18/12/2020).

Baca Juga:Bus Bawa Rombongan Pesta Tabrakan dengan Truk, 7 Orang Luka-luka

Hewan itu akan menjalani proses karantina dan rehabilitasi, hingga nantinya dapat dilepasliarkan ke habitat alaminya.

Rehabilitasi dilakukan di Pusat Karantina dan Rehabilitasi Orangutan di Sibolangit, Sumatera Utara.

"Kita semua berharap orangutan yang sudah dipulangkan, khususnya ke Sumatera Utara dapat direhabilitasi dan nantinya mampu beradaptasi ketika dilepasliarkan ke habitat alaminya," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini