SuaraSumut.id - Roy Suryo kembali menuliskan sindirannya kepada Menteri Sosial Tri Rismaharini melalui cuitannya. Belakangan ini, aksi Risma melakukan blusukan memancing komentar pedas dari pria yang pernah menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga tersebut.
Sebutan-sebutan pun diciptakan Roy Suryo kepada Menteri Risma.
Terakhir, lewat sebuah cuitan di akun Twitter-nya, Roy Suryo kembali memberikan sindiran untuk Mensos Risma terkait aksi blusukan dan segala kontroversinya.
Jika sebelumnya Roy Suryo menyinggung soal 'CCTV' yang ia sebut bisa membongkar motif di balik aksi blusukan Risma, kini ia menyindir Risma dengan istilah pansos dan sinetron.
Baca Juga:Warganet Masih Nyinyir soal Blusukan Mensos Risma: Ini Jakarta Mbok!
Dalam cuitan yang dibuat Roy Suryo pada Kamis (7/1/2021), ia menggunakan sebuatan si Syantik diduga untuk menggantikan nama Mensos Risma.
Pada cuitan tersebut Roy Suryo juga menyertakan beberapa foto yang memperlihatkan interaksi Mensos Risma dengan para tunawisma.
Saat hendak menjelaskan tugas pokok dan fungsi dari seorang Menteri Sosial, Roy Suryo memelesetkan kata 'Mensos' dengan istilah 'pansos'.
Menurut Roy, seorang Mensos seharusnya bisa memberdayakan seorang tunawisma menjadi pekerja mandiri, bukan malah melakukan hal sebaliknya.
"Tweeps, Tupoksi yang benar untuk PANSOS, eh, Mensos adalah mengubah tunawisma jadi pekerja mandiri, bukan SEBALIKNYA !" tulis Roy Suryo di akun Twitternya.
Baca Juga:Blusukan Risma Dikritik, Pengamat Politik: Enggak Salah Tapi Bosan Saja

Dalam cuitan tersebut, Roy Suryo juga menyebut ada kabar terbaru tentang seorang pekerja mandiri yang punya lapak di Manggarai, kini harus menutup usahanya lantaran terciduk dalam aksi blusukan Mensos Risma.
- 1
- 2