SuaraSumut.id - Muryanto Amin resmi dilantik menjadi Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) periode 2021-2026.
Pelantikan Muryanto Amin dilakukan oleh Majelis Wali Amanat (MWA) USU di Jakarta, Kamis (28/1/2021).
Ketua MWA USU Dr Kartini Panjaitan Sjarir mengajak seluruh unsur universitas bersatu, dan memahami bahwa tidak ada pihak yang kalah maupun menang. Pasalnya, sebagai civitas akademika semuanya berbuat untuk kemajuan universitas.
"Sekarang waktunya untuk bersatu, bahu membahu membangun USU lebih baik. Saya meminta kepada rektor terpilih Dr Muryanto Amin untuk memulai kiprahnya dengan semangat, merangkul semua dan memberdayakan semua potensi yang ada," katanya.
Sementara itu, Muryanto Amin berharap di masa kepemimpinannya seluruh civitas akademika dapat kembali menyatukan energi dan kekuatan untuk membangun USU yang lebih baik ke depannya.
"Khususnya dalam mewujudkan visi dan misi USU untuk masuk dalam jajaran world class university serta melakukan adaptasi teknologi dalam metode pembelajaran di tengah pandemi," kata Muryanto.
Muryanto akan melaksanakan program-program yang disampaikannya dalam audisi pemilihan Rektor USU sebelumnya.
"Sumber daya yang dimiliki USU harus dimanfaatkan secara optimal untuk memperbaiki sektor-sektor yang belum tersentuh. Selain itu, menyempurnakan pekerjaan-pekerjaan yang sudah dimulai di masa kepemimpinan rektor sebelumnya," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis