Langganan Banjir, Rumah Roy Marten Tergenang Air Sepinggang Orang Dewasa

Banjir sempat surut Jumat kemarin, namun air di rumahnya kembali meninggi saat hujan deras di Sabtu dini hari.

Riki Chandra
Minggu, 21 Februari 2021 | 12:11 WIB
Langganan Banjir, Rumah Roy Marten Tergenang Air Sepinggang Orang Dewasa
Aktor Roy Marten saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (30/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraSumut.id - Rumah Roy Marten di kawasan Kalimalang, Bekasi, direndam banjir. Bahkan, ketinggian air di kediaman ayah Gading Marten ini mencapai pinggang orang dewasa.

Hal itu diungkapkan Gibran Marten. "Banjir udah dua hari, sebenernya kemarin udah sempet surut, cuman tadi malem hujan lebih gede lagi jadinya gini," ujar Gibran Marten di kediamannya di kawasan Kalimalang Bekasi, Sabtu (20/2/2021).

Banjir sempat surut Jumat kemarin, namun air di rumahnya kembali meninggi saat hujan deras di Sabtu dini hari.

"Masih parah, di dalem rumah tuh masih sepinggang," sambungnya.

Baca Juga:Rumah Roy Marten Kebanjiran, Tinggi Air Sepinggang Orang Dewasa

Unggahan Gibran Marten saat kebanjiran [Instagram/@gibranmarten]
Unggahan Gibran Marten saat kebanjiran [Instagram/@gibranmarten]

Gibran memperkirakan tinggi banjir di dalam rumahnya mencapai 90cm.

"Saya tingginya 186 cm kira-kira banjir 90 cm. Kalau ada pekerja rumah tangga, airnya sedada dia," terangnya.

Adik kandung Gading Marten ini mengaku ini menjadi banjir terparah. Sebelumnya, dia juga pernah kebanjiran.

"Ini termasuk parah, tahun lalu pas tahun baru dan tahun ini, ini yang terparah," beber Gibran Marten.

Hujan deras yang mengguyur wilayah Jabodetabek menyebabkan banjir di beberapa titik. Beberapa rumah artis juga terdampak banjir.

Baca Juga:Ucapan Ultah Yuni Shara Buat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bikin Heboh

Rumah Roy Marten sendiri sudah langganan banjir tiap kali hujan deras turun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini