Masih Muda, Pelaku Pembunuhan Guru SD di Toba Ternyata Residivis

Setelah ditusuk, korban terjatuh bersimbah darah.

Suhardiman
Sabtu, 29 Mei 2021 | 09:33 WIB
Masih Muda, Pelaku Pembunuhan Guru SD di Toba Ternyata Residivis
Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya memaparkan kasus pmbunuhan guru SD. [Ist]

SuaraSumut.id - Dua pelaku pembunuhan LMB (42) guru sekolah dasar (SD) di Kabupaten Toba, Sumatera Utara, ditangkap polisi.

Kedua pelaku YRT (24) dan NDN (16). Kemudian JH (15) masih diburu Polisi diketahui merupakan residivis kasus pencurian.

"Pimpinan kelompoknya YRT. Meski masih berusia muda, ini residivis kasus pencurian," kata Kasatreskrim Polres Toba AKP Nelson Sipahutar, Jumat (28/5/2021).

Dari pemeriksaan yang dilakukan, para pelaku sebelumnya juga pernah melakukan pencurian sebuah ruko dan beberapa tempat lainnya di Kecamatan Bonatua.

Baca Juga:Habis Berhubungan Intim Dengan Pacar, Gadis 18 Tahun Digilir 4 Bocah ABG

"Mereka spesialis pencurian dan bukan kali ini saja berurusan dengan hukum," jelasnya.

Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya mengatakan, pelaku membunuh korban karena takut aksinya diketahui warga. Karena saat itu korban sempat melawan.

"Para pelaku awalnya berniat untuk mencuri laptop, ponsel dan uang korban. Korban bangun dan teriak maling. Saat itu pelaku JH (DPO) yang berada di dalam rumah langsung menusuk korban," katanya.

Setelah ditusuk, korban terjatuh bersimbah darah. Saat itu korban masih berupaya melawan pelaku. JH pun memanggil rekannya YPT untuk membantunya.

YPT lalu membungkam mulut sambil menekan leher korban. Sedangkan JH kembali menusuk korban dengan pisau hingga korban tak berdaya.

Baca Juga:Shio Hari Ini, Sabtu 29 Mei 2021: Hari Baik Buat Naga

"Setelah korban tak bergerak, ketiga pelaku langsung melarikan diri tanpa membawa barang-barang korban," terangnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini