Uji Coba Belajar Tatap Muka di Medan Dimulai Besok

Sesuai arahan pemerintah pusat, jumlah siswa yang mengikuti pembelajaran tatap muka dibatasi maksimal 25 persen dari jumlah murid yang ada di setiap rombongan belajar.

Suhardiman
Rabu, 16 Juni 2021 | 13:50 WIB
Uji Coba Belajar Tatap Muka di Medan Dimulai Besok
Sejumlah siswa mengikuti simulasi pembelajaran tatap muka (PTM) di SD Santo Yusup, Bandung, Jawa Barat, Senin (7/6/2021). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

SuaraSumut.id - Dinas Pendidikan Medan akan melakukan uji coba pembelajaran tatap muka (PTM) yang direncanakan pada Kamis (17/6/2021). Sejumlah sekolah sudah dipersiapkan untuk uji coba tersebut.

"Rencananya besok di SMP Negeri 1 dan 7 akan dibuat uji coba belajar tatap muka," kata Kadis Pendidikan Medan, Adlan, dilansir dari digtara.com--jaringan suara.com, Rabu (16/5/2021).

Selain SMP Negeri, sekolah SD Negeri juga akan dilakukan uji coba pembelajaran tatap muka. Hal ini untuk mengetahui kendala yang dihadapi ketika protokol kesehatan diterapkan saat proses belajar mengajar.

"Pak Wali (Bobby) akan meninjau langsung untuk simulasinya. Apakah semua sekolah bisa ditinjau tergantung agenda beliau," jelasnya.

Baca Juga:Jadwal UEFA EURO 2020 Hari ini, Rabu 16 Juni 2021, Tonton Italia vs Swiss Malam Ini

Sesuai arahan pemerintah pusat, jumlah siswa yang mengikuti pembelajaran tatap muka dibatasi maksimal 25 persen dari jumlah murid yang ada di setiap rombongan belajar.

"Satu kelas itu rata-rata 35 murid, berarti maksimal jumlah yang bisa ikut belajar tatap muka hanya sekitar 8 orang. Jadi muridnya nanti bergantian, guru tetap full disekolah. Dalam satu pekan hanya boleh maksimal dua hari untuk mengejar ketertinggalan maka guru nantinya tetap akan memerikan tugas kepada murid," tukasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini