Kadis Perindag Sumut Riadil Akhir Lubis Meninggal Akibat Covid-19

Almarhum meninggal dunia pada pukul 15.28 WIB.

Suhardiman
Rabu, 04 Agustus 2021 | 17:00 WIB
Kadis Perindag Sumut Riadil Akhir Lubis Meninggal Akibat Covid-19
Kadis Perindag Sumut Riadil Akhir Lubis. [Ist]

SuaraSumut.id - Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Sumatera Utara, Riadil Akhir Lubis meninggal dunia. Riadil disebut meninggal positif Covid-19.

"Iya (meninggal positif Corona)," ujar Aris Yudhariansyah, Plt Kadis Kesehatan Sumut, Rabu (4/8/2021).

Ia mengatakan, Riadil meninggal dunia setelah sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Royal Prima. Almarhum meninggal dunia pada pukul 15.28 WIB.

Aris mengatakan, jenazah akan dikuburkan di pemakaman Perumnas Mandala. Proses pemakaman akan dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga:Pakai Sistem QR Code, Pembagian BLT di Badung Dipantau Ketat

"Rencananya di Mandala dengan Prokkes," katanya.

Kabar meninggalnya Riadil Akhir Lubis dibenarkan oleh Kepala Dinas Kominfo Sumut Irman Oemar.

"Innalillahi wa innailaihi raajiuun. Telah meninggal dunia Abgda Riadil Akhir Lubis, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sumut. Semoga Allah SWT mengampuni dosa² almarhum, diterima seluruh amal ibadah dan kebaikannya, diringankan yaumul hisabnya, dilimpahkan keberkahan kepadanya, serta diterangkan dan dilapangkan kuburnya. Semoga Allah SWT menempatkan almarhum di tempat terbaik di surga_Nya kelak, Aamiin YRA. Insyaa Allah husnul khotimah, " tulis Irman.

Namun demikian, ia tidak menjelaskan secara rinci perihal meninggalnya Riadil yang dikabarkan meninggal dunia karen terpapar Covid-19.

Diketahui, Riadil Akhir Lubis sempat menjabat Kepala BPBD Sumut. Dia juga sempat menjadi Kepala Gugus Tugas Covid-19 Sumut.

Baca Juga:Sederet Alasan Raiden Soedjono Gugat Cerai Tyas Mirasih

Kontributor : Budi warsito

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak