Longsor di Karo Sumut, 1 Orang Tewas dan 3 dalam Pencarian

para korban merupakan pekerja yang melakukan perbaikan penahan tebing dan saluran pembuangan air.

Suhardiman
Senin, 27 September 2021 | 00:28 WIB
Longsor di Karo Sumut, 1 Orang Tewas dan 3 dalam Pencarian
Longsor di Karo, Sumatera Utara. [Ist]

SuaraSumut.id - Longsor terjadi di Desa Sugihen, Kecamatan Dolar Rakyat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Minggu (26/9/2021). 

Peristiwa itu menyebabkan satu orang bernama Agus (21) meninggal dunia. Sedangkan korban selamat Riswan (23) mengalami luka di bagian kaki.

Sementara itu, tiga orang lainnya Rehan (19), Rian (21) dan Reza (19) hilang dan masih dalam pencarian.

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Karo Juspri Nadeak mengatakan, para korban merupakan pekerja yang melakukan perbaikan penahan tebing dan saluran pembuangan air. 

Baca Juga:Hasil Liga 2 2021: Gol Sang Anak Pelatih Bawa PSCS Cilacap Pecundangi PSIM Yogyakarta

"Cuaca di lokasi tidak terjadi hujan. Diduga tanah yang labil mengakibatkan longsor," katanya, Senin (27/9/2021) dinihari.

Informasi dihimpun, lokasi tersebut sudah pernah jadi longsor. Kondisi tanah labil dan dapat terjadi tanah longsor secara tiba-tiba meski tidak terjadi hujan dengan intensitas tinggi.

Evakuasi korban masih terus dilakukan oleh tim SAR gabungan dibantu oleh warga sekitar.

Kontributor : Budi warsito

Baca Juga:Galeri Foto Matchday Pertama Liga 2 2021: Persis Solo dan PSCS Cilacap Petik Kemenangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini