SuaraSumut.id - Seorang pria berseragam polisi disebut dihajar massa di Jalan dr Mansyur, Kecamatan Medan Sunggal, Kamis (11/11/2021).
Pria berseragam polisi ini mengaku Bripka P dan bertugas di Polsek Delitua. Usai selamat dihajar massa, oknum polisi tersebut saat ini menjalani pemeriksaan di Propam Polrestabes Medan.
"Saat ini yang bersangkutan sudah kita amankan," ujar Kasi Propam Polrestabes Medan Kompol Zonni Aroma kepada SuaraSumut.id, Jumat (12/11/2021).
Ia mengatakan, jika terbukti melakukan pungli uang damai berkedok tilang maka sanksi tegas siap menanti.
Baca Juga:Kisah The Next Raheem Sterling Liverpool, Berjuang Keras Atasi Depresi
"Masih kita periksa di Propam," tandas Aroma.
Sebelumnya, salah seorang warga sekitar Ridwan (29) mengatakan, peristiwa berawal saat seorang wanita mengendarai motor dipepet oleh oknum polisi itu.
"Dimintanya STNK sama SIM, perempuan itu gak lengkap gitu, jadi dia ketakutan gitu," katanya.
Warga yang mendengar sayup-sayup oknum itu diduga meminta uang langsung berdatangan.
"Pas diminta tunjukan KTA, dia ketakutan gitu, terus mau kabur naik motor," katanya.
Baca Juga:GoTo Hadapi Masalah Merek Menjelang IPO
Sontak warga yang melihat dibuat geram dan langsung meringkusnya sambil meneriakinya "Polisi Gadungan".
"Gas aja itu, polisi gadungan buat resah saja, udah sering dia minta uang berkedok tilang. Bikin malu aja kau," teriak warga sambil mengarahkan bogem mentah ke wajah oknum tersebut.
Tanpa dikomandoi warga lain yang mendengar teriakan "Polisi Gadungan" langsung mengerubungi pria yang mengaku berinisial P itu. Ruas Jalan dr Mansyur Medan pun dibuat macet.
Kontributor : M. Aribowo