SuaraSumut.id - Seorang ibu yang menggendong bayinya dilaporkan tewas terlindas truk. Peristiwa itu terjadi di Jalan Gatot Subroto, tepatnya di Simpang Kampung Lalang, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), Sabtu (27/11/2021).
Informasinya, korban berboncengan motor sambil gendong bayi dengan pengendara suaminya sendiri. Sepeda motor suami korban sama-sama melaju dari arah Binjai menuju Medan dengan truk penabrak tersebut.
“Sama sama dari arah Binjai. Sepeda motor ini bonceng bertiga sekeluarga, suami yang bawa, istri dan anaknya yang bayi digendong ibunya,” kata salah seorang warga sekitar, Restina Siregar (46), dikutip dari Digtara.com - jaringan Suara.com.
Sampai di lokasi kejadian, sepeda motor yang ditumpangi korban oleng karena disenggol pengendara lain. Saat itulah, truk bermuatan pasir datang hingga melindas korban. Akibat kejadian itu, kepala ibu tersebut pecah.
Baca Juga:Bobby Nasution Kumpulkan OPD-Camat Agar Sigap Atasi Banjir
"Ibu itu masuk ke dalam kolong truk, kepalanya terlindas ban,” ucapnya.
Sementara itu, suami korban tidak mengalami luka dan anaknya selamat dengan mengalami sejumlah luka. Saat ini, petugas kepolisian sedang melakukan olah TKP dan penyelidikan lebih lanjut.