USU Hadirkan KTM Multi Fungsi untuk Mahasiswa

KTM yang dihadirkan merupakan kerjasama dengan antara USU dengan bank.

Suhardiman
Rabu, 01 Desember 2021 | 18:23 WIB
USU Hadirkan KTM Multi Fungsi untuk Mahasiswa
Universitas Sumatera Utara. [Instagram @potretusu]

SuaraSumut.id - Universitas Sumatera Utara (USU) menghadirkan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) untuk mahasiswa baru, Rabu (1/12/2021).

KTM yang diluncurkan tersebut memiliki multi fungsi, seperti ATM dan pembayaran e-toll.

Distribusi KTM untuk mahasiswa dilakukan selama 15 hari ke depan. Sebanyak 9.489 KTM akan dibagikan secara bertahap.

Rektor USU Dr Muryanto Amin mengatakan, KTM yang dihadirkan merupakan kerjasama dengan antara USU dengan bank.

Baca Juga:7 Anggota Komisi Nasional Disabilitas Dilantik

"Saya percaya bentuk kerja sama ini memberikan win win adventages, dimana kedua belah pihak mendapatkan keuntungan," katanya.

Muryanto menekankan, jika KTM tidak hanya merupakan sebuah tanda pengenal, namun lebih dari itu KTM ini sebagai bentuk kebanggaan sebagai mahasiswa USU.

"KTM bukan hanya identitas, tetapi juga sebagai bentuk kebanggaan sebagai mahasiswa USU. Tidak hanya KTM, jaket almamater juga merupakan kebanggan yang dimiliki sebagai mahasiswa USU," tukasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini