Detik-detik Aksi Pencuri Sepatu yang Sedang Dijemur, Warganet Bilang: Mau Heran Tapi Ini Medan

Usai mendapat sepatu, pria itu berlari mendatangi temannya yang menunggu di sepeda motor lalu kabur.

Suhardiman
Rabu, 25 Mei 2022 | 07:05 WIB
Detik-detik Aksi Pencuri Sepatu yang Sedang Dijemur, Warganet Bilang: Mau Heran Tapi Ini Medan
Tangkapan layar aksi pencuri sepatu yang sedang dijemur. [Instagram @medantalk]

SuaraSumut.id - Aksi pria mencuri sepatu yang sedang dijemur ditembok teras rumah viral di media sosial. Peristiwa terjadi di Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).

Dilihat SuaraSumut.id dari akun Instagram @medantalk, Rabu (25/5/2022), terlihat dua pria berboncengan menaiki sepeda motor. Sesampainya di depan rumah korban, salah satu pria turun dari sepeda motor dan bergegas ke arah sudut tembok teras rumah.

Di atas tembok ternyata ada sepasang sepatu yang sedang dijemur. Tangan pria itu tampak merayap ke atas tembok menggapai sepatu.

Usai mendapat sepatu, pria itu berlari mendatangi temannya yang menunggu di sepeda motor lalu kabur.

Baca Juga:Pasar Real Estat Perlahan Pulih, Indonesia Property Awards Ke-8 Digelar Tahun Ini

"Waspada pencurian jemuran di rumah Anda. Terekam CCTV dua orang pelaku yang mengendarai sepeda motor dengan santai mencuri jemuran sepatu yang diletak di atas pagar rumah," tulis dalam narasi unggahan.

"Menurut pengirim video kejadian di tanjung mulia kecamatan pagar merbau. Kalau melihat tangannya sepertinya ada bawa sesuatu juga saat dibonceng. Masyarakat dihimbau untuk hati-hati dimana anda letakan jemuran anda," tulis dalam narasi unggahan.

Unggahan tersebut mendapat komentar dari warganet. Meski terjadi di Deli Serdang, tak sedikit yang menyamakan kejadian ini dengan maraknya pencurian di Kota Medan.

"Yang diambil pun tak berbobot, mau heran tapi ini Medan," tulis warganet.

"Kalau di Medan udah gak heran lagi," tulis warganet lainnya.

Baca Juga:Penutupan Pasar Hewan Akibat Wabah PMK di Tulungagung Diperpanjang

Ada juga warganet yang menduga kalau aksi pencurian ini dipengaruhi oleh peredaran narkoba jenis sabu-sabu.

"Sabu membuat maling makin aktif dan inovatif," tulisnya.

"Ngeri kalau sudah kena sabu (narkoba). Apapun yang nampak dicuri," tulis warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini